28 Tahun Menanti, Aprilia Manganang Resmi Berganti Nama Menjadi Aprilio Perkasa Manganang
Dengan air mata berlinang, dia memeluk erat KSAD Jenderal Andika Perkasa dan mencium tangan istri KSAD, Diah Erwiany Trisnamurti Hendrati (Hetty).
Penantiannya selama 28 tahun akhirnya terwujud. Kelahiran Tahuna, Sulawesi Utara, 27 April 1992 itu, kini sah menyandang status sebagai laki-laki. Dari Aprilia Santini Manganang menjadi Aprilio Perkasa Manganang, namun ia meminta tetap dipanggil ‘Lanang’, yang merupakan pemberian Hetty.
Mantan atlet pevoli putri ini sebelumnya kerap menjadi langganan Timnas voli di berbagai event nasional dan internasional. Meskipun memang ada juga yang sempat meragukan kewanitaan Aprilia di beberapa kesempatan pertandingan. Kini kejelasan status itu akhirnya ia peroleh secara resmi dan tanpa keraguan serta kegelisahan lagi dalam hatinya.
“Sekarang saya merasa plong, bahagia banget. Ini momen yang saya tunggu selama 28 tahun, semua pertanyaan yang di pikiran sudah terjawab,” ungkap Aprilio.
Kakak Aprilio Perkasa Manganang, Amasya Manganang mengaku lega dengan status baru adik kandungnya ini. Ia merasa beban berat yang selama ini ditanggungnya dengan Aprilia berkurang drastis.
“Pasti lega. Cuma jika Aprilio sudah melewati ini pasti kepada sayanya juga lebih tenang,” kata Amasya usai mendampingi Aprilia menjalani sidang di PN Tondano secara virtual.
Sementara itu, Jenderal Andika Perkasa, akan menempatkan Aprilio Manganang untuk berdinas di Pusat Perbekalan Angkatan Darat (Pusbekangad).
“Setelah dia (Aprilio Manganang) lulus menjadi bintara Angkatan Darat, pada Februari 2017, dia langsung diarahkan ke kejuruan ajudan jenderal, ajudan jenderal itu lebih banyak yang bersifat administrasi pekerjaannya,” terang Jenderal Andika.