Akhir Pekan, Polres Cianjur Uji Coba Aturan Ganjil Genap di Kawasan Puncak

CIANJURUPDATE.COM, Cianjur – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Cianjur melakukan uji coba penerapan aturan ganjil genap di ruas jalur Puncak, Cipanas, Cianjur.

Uji coba akan diterapkan selama tiga hari, mulai Jumat (3/9/2021) hingga Minggu (5/9/2021).

Hal itu dilakukan sebagai upaya pembatas mobilitas masyarakat di masa pandemi Covid-19. Termasuk antisipasi terjadinya penumpukan kendaraan di kawasan wisata Puncak, Cipanas, Cianjur.

Kasatlantas Polres Cianjur, AKP Mangku Anom mengatakan, penerapan kebijakan itu berlaku bagi seluruh kendaraan baik sepeda motor ataupun mobil yang mengarah ke kawasan Puncak, Cipanas, Cianjur.

Anom menyebutkan, terdapat tiga pos check poin aturan ganjil genap di sepanjang ruas jalan utama Puncak-Cianjur, yaitu; di seputaran Rest Area Seger Alam, Ciloto (Puncak Pass), Pos Traffic Manajemen Center (TMC) Lantas Polres Cianjur, dan Pos Polisi Sukaluyu.

“Sifatnya masih uji coba, hingga tiga hari ke depan mulai Jumat hingga Minggu ini. Semua kendaraan, baik motor maupun mobil yang mengarah kawasan Puncak diterapkan aturan ganjil genap,” kata Anom, kepada wartawan, Kamis (2/9/2021).

Selain pemberlakuan uji coba ganjil genap, kata dia, setiap kendaraan yang mengarah ke kawasan wisata Puncak Cipanas akan dilakukan pemeriksaan kartu identitas dan bukti telah di vaksin.

“Diharapkan uji coba ganjil genap dapat berjalan baik, sehingga tidak ada lagi lonjakan kasus Covid-19 di Kabupaten Cianjur,” ujar Anom.

Anom menggunakan, penentuan ganjil genap disesuaikan dengan tanggal pada saat hari itu.

“Untuk tanggal dengan angka genap kendaraan yang bisa melintas, kendaraan dengan nomor polisi angka terakhirnya genap. Sedangkan yang angka terakhir ganjil tidak dapat melintas,” jelas dia.

Namun, kebijakan tersebut, sambung Anom, tidak berlaku bagi kendaraan pemadam kebakaran, ambulans, kendaraan dinas TNI-Polri, sektor esensial dan non esensial, sektor kritikal, dan kondisi darurat lainnya.(afs/sis)

Exit mobile version