Antusiasme Tinggi, Pintu Kantor Pos Cianjur Pecah Didesak Ribuan Pelamar Kerja

CIANJURUPDATE.COM – Antusiasme pelamar kerja di Cianjur berujung pada insiden pecahnya pintu kaca Kantor Pos pada Rabu (7/2).

Ribuan pelamar yang berdesakan untuk menyerahkan lamaran kerja ke PT Pou Yuen Indonesia (PYI) menyebabkan pintu masuk tak kuat menahan dorongan dan pecah.

Baca Juga: Jangan Tertipu! Ini Modus Calo Kartu Kuning Online yang Marak di Cianjur

Dua orang pelamar yang berada di baris terdepan terkena pecahan kaca dan mengalami luka-luka.

Petugas Kantor Pos Cianjur, Suwarno, membenarkan kejadian tersebut dan mengatakan kedua korban telah dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan penanganan.

26 Ribu Lamaran Pekerjaan PT Pou Yuen Dikirim via Kantor Pos Cianjur

Diketahui, sebanyak 26 ribu pelamar se-Kabupaten Cianjur mendaftarkan diri secara online dan mengantarkan berkas lamarannya di seluruh kantor Pos di Cianjur.

Antusiasme pelamar terlihat dari kedatangan mereka yang sudah sejak subuh, meskipun kantor Pos baru buka pada pukul 06.00 WIB.

Baca Juga: Lamar Kerja ke PT Pou Yuen, Ribuan Pencari Kerja Antre Panjang ke Kantor Pos Cianjur

PT PYI, sebuah pabrik sepatu ternama, membuka lowongan pekerjaan dan menerima berkas lamaran melalui seluruh cabang kantor Pos di Cianjur.

“Total ada 32 cabang kantor Pos di Cianjur yang melayani pelamar. Selain di Cianjur, lowongan ini juga dibuka di Sukabumi, Cimahi, dan Bandung,” jelas Suwarno.***

Exit mobile version