Berani-beraninya Antrean Lagi Ramai, Seorang Pria Jambret Uang Operator SPBU di Cianjur

CIANJURUPDATE.COM, Cianjur – Aksi seorang jambret di SPBU di Jalan Ir. H. Juanda Panembong Cianjur terekam CCTV, Minggu (24/10/2021) sekitar pukul 09.00 Wib. Pencurian ini terjadi saat antrean pengendara yang mengisi bensin sedang ramai.

Pelaku jambret diketahui merupakan mantan pegawai SPBU berinisial AH (37), yang berasal dari Kecamatan Pacet Kabupaten Cianjur.

Dalam video yang beredar, tampak mulanya sejumlah pengendara sepeda motor sedang antre mengisi bensin. Pelaku saat itu berada di posisi kedua.

Setelah gilirannya tiba, AH langsung berusaha merebut uang dari operator SPBU. Sempat saling rebut, pelaku berhasil membawa sejumlah uang dan langsung tancap gas.

Beruntungnya pelaku yang sempat kabur berhasil tertangkap beberapa saat kemudian.

KBO Lantas Polres Cianjur, Iptu Yudistira mengatakan, pelaku diamankan dalam pengejaran. Polisi menerima pengaduan dari masyarakat yang memberitahukan bahwa pelaku telah melakukan pencurian uang tunai setoran SPBU Panembong.

“Setelah pelaku diamankan jajaran Satlantas langsung berkoordinasi dengan Piket Reskrim Polsek Cianjur Kota Iptu Tarmono, Panit Sabhara Polsek Kota, untuk dilakukan olah TKP dan pemeriksaan terhadap pelaku,” kata dia kepada Cianjur Today, Minggu (24/10/2021).

Ia mengatakan, pelaku melanggar Pasal 362 KUHP dengan ancaman hukuman penjara selama-lamanya lima tahun.(afs/rez)

Exit mobile version