Cara Mudah Daftar Kartu Prakerja di Laman www.prakerja.go.id

Pilihan Program Pelatihan
Beberapa alternatif pelatihan yang disediakan cukup beragam. Pilihannya antara lain cara berjualan secara online, menjadi fotografer, menguasai aplikasi komputer, kursus bahasa, keterampilan perawatan kecantikan, menjadi pelatih kebugaran, cara mendapatkan penghasilan dari media sosial, dan lainnya.
Peserta bisa memilih pelatihan diatas di platform digital mitra resmi program Kartu Prakerja, berikut diantaramya.
• Tokopedia
• Skill Academy by Ruangguru
• Maubelajarapa
• Bukalapak
• Pintaria
• Sekolahmu
• Pijarmahir
• Sisnaker
Total anggaran yang digunakan untuk program Kartu Prakerja ini sebesar RP 20.000.000.000.000, (dua puluh triliun rupiah). Penerimaan Kartu Prakerja didapat melalui email atau SMS.
Perlu diketahui Kartu Prakerja ini bukan lah kartu berbentuk fisik. Melainkan berupa angka sebanyak 16 digit. Dapat digunakan untuk melakukan pembayaran pelatihan.
Nah tunggu apa lagi? Segera lakukan pendaftaran Kartu Prakerja. Dan ikuti prosedurnya seperti yang telah kita bahas diatas.(ct4/rez)