Berita

Catat! PSBB Bandung Raya dan Sumedang Berlaku 22 April 2020

Siapkan Bantuan

Selain itu, Pemerintah Provinsi Jawa Barat pun telah menyiapkan berbagai bentuk bantuan bagi setiap masyarakat yang wilayahnya berada di berlakunya PSBB ini. Seperti dikutip dari IDN TIMES, hal ini merupakan upaya pemerintah untuk mengantisipasi masyarakat miskin baru yang disebabkan kehilangan pekerjaan atau mata pencaharian.

Pelaksanaan pembagian bantuan dari pemerintah pun akan disalurkan dalam waktu dekat. Jumlah bantuannya ada sembilan, dengan diharapkan warga Jabar jangan khawatir bantuan sosial selama Covid-19.

Berikut bantuan yang akan dikelurakan Pemerintah Jabar diantaranya.
• Kartu PKH
• Kartu Sembako
• Kartu Prakerja
• 30 persen dana desa untuk membantu warganya yang terdampak virus corona
• Bantuan pusat dan provinsi untuk keluarga rentan miskin
• Bantuan dari Pemda Kabupaten Kota bagi anak jalanan
• Sarana Pikobar bagi warga yang belum terdaftar bantuan

Berbagai susunan rencana bantuan tersebut diharap mampu menjadi penghilang kehawatiran warga dalam menghadapi PSBB. Karena perlunya kerjasama antara pemerintah dan seluruh warga untuk melawan pandemi wabah Covid-19.(ct4/ct2/rez)

Dari berbagai sumber

Laman sebelumnya 1 2

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Back to top button