Daftar Ucapan Selamat Ulang Tahun Bahasa Korea Terlengkap, untuk Keluarga hingga Pacar!

CIANJURUPDATE.COM – Bosan dengan ucapan selamat ulang tahun yang gitu-gitu aja? Gimana kalau menggunakan Bahasa Korea? Yuk, simak ulasannya di bawah sini.

Demam Korea di kalangan masa kini, membuat semua hal berbau Korea menjadi hal yang digemari. Tak terkecuali menggunakan ucapan selamat ulang tahun dengan Bahasa Korea.

Umumnya ucapan selamat ulang tahun sering disingkat seperti “Met Ultah!” atau tidak jarang juga yang menggunakan bahasa asing seperti “Happy Birthday” dalam Bahasa Inggris.

Nah, bagi para penggemar dunia Korea, tentu sudah tidak asing dengan kalimat selamat ulang Bahasa Korea yang terkenal adalah “Saengil Chukha Hamnida.”

Kalian tahu nggak sih, sebenarnya kalimat selamat ulang tahun Bahasa Korea ini terbagi dalam beberapa macam, lho.

Bahasa Korea sendiri memiliki beberapa bentuk percakapan yang dipakai sesuai dengan usia lawan bicara (formal atau tidak formal).

Ucapan selamat ulang tahun yang biasa diucapkan oleh warga Korea juga berisi harapan dan doa.

Berikut ini ucapan selamat ulang tahun dalam Bahasa Korea dengan benar.

Ucapan Selamat Ulang Tahun dalam Bahasa Korea dengan Benar

Ucapan Dalam Bentuk Standar

Ada dua kalimat atau frasa ulang tahun standar dalam bahasa Korea, di antaranya:

생일 축하합니다! = Saengil Chuka Hamnida
생일 축하해요! = Saengil Chukahaeyo

Kalimat pertama dan kalimat kedua mempunyai arti yang sama, hanya saja berbeda pada akhiran -yo yang ada di kalimat kedua. Akhiran tersebut membuat kalimat itu menjadi lebih sopan.

Kata “saengil” artinya ulang tahun. Sedangkan kata “chuka hamnida” sendiri yang berarti selamat. Maka, keduanya berarti “Selamat ulang tahun”.

Kamu juga bisa memakai kata “chuka hamnida” jika ingin memberikan selamat kepada orang lain atas keberhasilan atau kebahagiaannya.

Ucapan Dalam Bentuk Formal

Apabila orang yang sedang berulang tahun memiliki usia atau pangkat lebih tinggi dari kamu, maka perlu menggunakan ucapan ulang tahun bentuk formal. Kalimatnya seperti:

생신을 축하드립니다! = Saengsineul Chukadeurimnida.

Artinya tetap sama seperti bentuk standar, hanya saja kalimat ini lebih formal dan kamu bisa menggunakannya pada orang yang kamu hormati seperti orang tua atau guru.

Ucapan Dalam Bentuk Informal

Nah kalau orang sedang berulang tahun ialah sosok yang sebaya, seperti teman, atau sosok yang sangat akrab denganmu, kamu bisa menggunakan kalimat ucapan dalam bentuk informal. Kalimatnya berbunyi:

생일 축하해! = Saengil Chukahae

Bentuknya sama seperti kalimat standar. Perbedaannya kalimat ini tidak menggunakan akhiran -yo atau -imnida, jadinya kalimat ini berbunyi kurang formal.

Ucapan Ulang Tahun untuk Orang yang Lebih Tua

Kamu bisa memakai bentuk kalimat ulang tahun formal kepada orang yang yang lebih tua darimu.

Tetapi, jika orang yang berulang tahun merupakan kakak atau mungkin anggota keluarga dekat, ada bentuk kalimat selamat ulang tahun lain yang bisa kamu ucapkan.

생신 축하드려요 = Saengshin Chukadeuryeoyo.

Kata “saengshin” merupakan kata yang lebih hormat dan terlihat sopan untuk ulang tahun yang ditujukan untuk orang yang lebih tua dari kamu.

Ucapan Ulang Tahun untuk Orang yang Lebih Muda

Kamu bisa menggunakan kalimat selamat ulang tahun bentuk standar atau bentuk informal kepada orang yang lebih muda.

생일 축하합니다! = Saengil Chuka Hamnida!
생일 축하해! = Saengil Chukahae!

Keduanya bisa kamu pakai untuk mengucapkan selamat ulang tahun pada orang yang lebih muda, seperti adik atau teman.

Ucapan Selamat Ulang Tahun Bahasa Korea Lengkap

Ucapan selamat ulang tahun bahasa Korea tidak hanya sebatas “Saengil Chukahamnida” saja. Ada juga beberapa kalimat lengkap dengan doa dan harapan. Kalimatnya berbunyi seperti ini:

생일 축하해요, 오래 행복하게 = Saengil Chukhahaeyo, Orae Haengbokhage.
Kalimat ini berarti: Selamat ulang tahun, semoga panjang umur.

생일 축하해요, 건강하게 사시고요 = Saengil Chukhahaeyo, Geonganghage sSasigoyo.
Kalimat ini artinya: selamat ulang tahu, selalu sehat dan bahagia.

Selamat ulang tahun bahasa korea Ucapan untuk Keluarga

Ini ada beberapa ucapan spesial dengan sapaan keluarga seperti kalimat berikut:

해피 어머니의 생일 = Haepi Eomeoniui Saengil.
Artinya: Selamat ulang tahun ibu.

행복한 아버지의 생일 = Haengbokhan Abeojiui Saeng-il.
Artinya: Selamat ulang tahun ayah.

행복 한 여동생의 생일 = Haengbokhan Yeodongsaeng-ui Saengil.
Artinya: Selamat ulang tahun kakak.

행복한 생일 누이 = Haengbokhan Saengil nu-i.
Artinya: Selamat ulang tahun adik.

Kamu bisa ucapkan kalimat ulang tahun ini pada ibu, ayah, kakak, atau adik yang berulang tahun.

Selamat ulang tahun bahasa korea Ucapan Ulang Tahun untuk Teman

Kalimat ini lebih lengkap ini untuk mengucapkan selamat ulang tahun pada teman selain memakai kalimat standar atau informal.

생일 축하 친구 = Saengil Chukha Chingu.
Kalimat ini berarti: Selamat ulang tahun teman.

행복한 생일 친구, 많은 돈 = Haengbokhan Saengil Chingu, Manh-eun Don.
Artinya: Selamat ulang tahun teman, semoga banyak rezekinya.

Ucapan Selamat Ulang Tahun untuk Pacar

Ada beberapa bentuk kalimat ulang tahun dalam bahasa Korea yang bisa kamu berikan untuk pasangan kamu. Di antaranya berbunyi seperti:

친애하는 생일 축하해 = Chinaehaneun Saengil Chukhahae.
Artinya: Selamat ulang tahun sayang.

생일 축하해, 나를 위해 너의 마음을 돌봐 = Saengil Chukhahae, Naleul Wihae Neoui Ma-eum-eul Dolbwa.
Kalimat ini berarti: Selamat ulang tahun, jaga hatimu untukku.

생일 축하해. 너를 영원히 사랑해 = Saengil Chukhahae, Neoreul Yeong-wonhi Saranghae.
Artinya: Selamat ulang tahun, aku sayang kamu selamanya.

Nah itu dia ucapan selamat ulang tahun dalam Bahasa Korea, lengkap bukan? Jangan sampai tertukar ya pengucapannya, selamat mencoba!(ct7/sis)

Exit mobile version