Berita

Diduga Ada ASN jadi Bagian Organisasi Politik ‘Pentagon’

CIANJURUPDATE.COM – Nama ‘Pentagon’ menjadi sorotan setelah munculnya karangan bunga berisi ucapan selamat terhadap Bupati dan Wakil Bupati Cianjur saat pelantikan. Banyak yang bertanya-tanya, siapa sosok di balik organisasi itu?

Menurut informasi yang dihimpun Cianjur Update, Pentagon diduga merupakan organisasi politik, namun di dalamnya terdapat anggota dari kalangan politisi dan terdapat Aparatur Sipil Negara (ASN).

Masih dari isu yang beredar, komunitas tersebut diketuai oleh salah satu anggota DPRD Kabupaten Cianjur.

Cianjur Update sempat menangkap layar ketika melihat akun instagram Pentagon yaitu @pentagon_reborn. Tidak ada deskripsi apa-apa dalam akun tersebut.

Namun, unggahan-unggahan yang ada dalam akun tersebut berhubungan dengan kegiatan Wakil Ketua DPRD Kabupaten Cianjur Fraksi Partai Nasdem, M Abdul Aziz Sefudin.

Seperti reses dan kunjungan kerja ke sejumlah tempat. Kini akun tersebut tidak bisa diakses. Bahkan, tidak bisa ditemukan di kolom pencarian.

Namun saat dikonfirmasi, Abdul Aziz tidak dapat dihubungi atau ditemui untuk dimintai penjelasannya mengenai Pentagon. Termasuk mengenai isu adanya ASN yang diduga menjadi bagian komunitas yang terjun langsung dalam politik.

BKPPD Tegaskan ASN Tidak Boleh Ikut Organisasi Politik, Kalau Ada Laporkan!

Sementara itu Badan Kepegawaian, Pelatihan, dan Pendidikan (BKPPD) Kabupaten Cianjur menegaskan bahwa Aparatur Sipil Negara (ASN) tidak boleh mengikuti organisasi atau pun partai berbasis politik. Bahkan akan ada sanksi tegas yang diberikan jika melanggar hal tersebut.

Hal itu diungkapkan langsung oleh Kepala BKPPD Kabupaten Cianjur, Budhi Rahayu Toyyib. Ia menegaskan seluruh ASN tidak boleh mengikuti organisasi atau partai politik. Ancamannya adalah pemecatan.

1 2Laman berikutnya

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Back to top button