Ditutup Sementara, Gunung Gede Pangrango Jadi Venue Kualifikasi Lari Trail PON XXI 2024

CIANJURUPDATE.COM – Gunung Gede Pangrango akan menjadi lokasi babak kualifikasi lari trail Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI 2024 pada Jumat, 26 Juli 2024.

Selama acara berlangsung, kawasan ini akan ditutup sementara selama dua hari.

Humas Balai Besar Taman Nasional Gunung Gede Pangrango (BBTNGGP), Agus Deni, mengonfirmasi penutupan ini.

BACA JUGA: Tak Ada Pemecatan Massal Tenaga Honorer, Pemkab Cianjur Tetap Butuh Tenaga Non ASN di Dunia Pendidikan

“Gunung Gede Pangrango akan ditutup selama dua hari, mulai 27 hingga 28 Juli 2024,” ujar Agus.

Penutupan ini dilakukan untuk mendukung kelancaran kegiatan Gede Pangrango Ultra Marathon 2024..

Kegiatan itu merupakan bagian dari kualifikasi lari trail PON 2024 dan juga rangkaian acara menuju Hari Konservasi Alam Nasional 2024.

BACA JUGA: Pendaki Asal Jakarta Timur Meninggal Dunia di Pos Pendakian Gunung Gede Pangrango

Setelah acara selesai, Gunung Gede Pangrango akan dibuka kembali untuk pendakian.

“Pendakian akan dibuka ke mbali pada 29 Juli 2024,” tambah Agus.

Agus juga mengingatkan para pendaki untuk selalu mematuhi peraturan dan membawa peralatan standar yang diperlukan.

BACA JUGA: Parah! Banyak Pendaki Gunung Gede Buang Kotoran dan Sisa Makanan ke Sumber Mata Air

“Siapkan minuman dan makanan yang dapat menghangatkan, namun hindari yang mengandung kafein dan alkohol,” ujarnya.

Penutupan sementara ini diharapkan dapat memberikan ruang yang cukup untuk persiapan dan pelaksanaan acara olahraga nasional yang bergengsi, serta memastikan keselamatan dan kenyamanan para peserta dan pengunjung.

Dengan kembalinya pendakian pada tanggal yang telah ditentukan, diharapkan para pendaki dapat menikmati keindahan Gunung Gede Pangrango dengan tetap menjaga kelestarian alam dan mematuhi peraturan yang ada.

Exit mobile version