Foto-foto: Pantai Jayanti Cidaun Cianjur Sepi Pengunjung
![Pantai Jayanti Cianjur](/wp-content/uploads/2019/06/20f0079c-0a6d-4f67-96b5-625d3ca4652c-1-780x470.jpg)
CIANJURUPDATE.COM, Cidaun – Pantai Jayanti di Desa Cidamar, Kecamatan Cidaun, Kabupaten Cianjur sepi pengunjung pada libur pascalebaran tahun ini. Padahal biaya masuk sangat murah.
Seperti yang dilaporkan Sunandar, salah satu pengunjung yang juga asli pemuda Cianjur selatan. Saat ini pengunjung hanya beberapa orang, itu pun ada yang dari luar Cianjur.
“Untuk sekarang pengunjung Pantai Jayanti mulai sepi, tingal beberapa orang yang ada di pantai, kurang lebih 7 sampai 10 orang. Pengunjung dari Bandung dan Garut,” paparnya saat dikonfirmasi pada Jumat (14/6/2019).
Ia menduga, sepinya Pantai Jayanti karena wisatawan sudah pada beraktivitas kembali berhubung waktu libur Hari Raya Idul Ditri sudah lewat. “Selain itu bisa juga pengaruh pasangnya ombak gelombang besar, jadi wisatawan dilarang berenang,” tambahnya. .
Ia mengatakan, tiket masuk Rp5 ribu per orang. Namun fasilitas yang ada hanya beberapa warung di pinggir pantai.
“Untuk fasilitas tinggal beberapa warung di pinggir pantai yang masih buka. Cuaca sekarang mendung dan ombak sedang surut, kadang naik ke atas gelombang besar,” tambahnya.
Sunandar mengatakan, aktivitas wisatawan di sana biasanya foto-foto, ada juga yang sambil mancing di karang Pantai Jayanti. Berikut foto-foto suasana sepi Pantai Jayanti yang diterima Redaksi Cianjur Update. (rez)