Tips dan Tutorial

Gejala/Tanda dan Cara Mencegah Corona

Bahkan, Lauren Ancel Meyers seorang ahli epidemiologi di University of Texas di Austin, mengatakan orang yang telah terpapar Covid-19 ada juga yang tidak menunjukkan gejala selama lima hari atau lebih. Begitu gejala muncul, mirip dengan penderita pneumonia. Namun, semakin parah dari waktu ke waktu sementara pneumonia tidak .

Mudah Menular

Bahaya utamanya virus ini salah satunya dari proses penularan yang sangat mudah. Seseorang dapat tertular Covis-19 melalui berbagai cara seperti tidak sengaja menghirup percikan ludah dari bersin atau batuk si penderita.

Selain itu, denagn memegang mulut atau hidung tanpa mencuci tangan terlebih dulu setelah menyentuh benda yang terkena cipratan air liur penderita Covid-19. Atau Kontak jarak dekat dengan penderita, misalnya bersentuhan atau berjabat tangan.

Sebabkan Komplikasi

Dikutip dari Aldokter, pada kasus yang parah, infeksi virus Corona bisa menyebabkan beberapa komplikasi serius seperti berikut ini:- Pneumonia- Infeksi sekunder pada organ lain- Gagal ginjal- Acute cardiac injury- Acute respiratory distress syndrome- Kematian

Mencegah Corona

Setelah mengenali tanda-tandanya, berikutnya anda harus melakukan pencegahan sebagai bentuk kewaspadaan terhadap wabah virus ini. Berikut beberapa pencegahannya yang bisa anda lakukan mulai dari diri sendiri hingga membagi pada orang-orang terdekat.

  • – Tidak melakukan perjalanan ke negara lain yang terinfeksi virus, terutama Tiongkok atau negara lain yang merupakan pusat wabah.
  • – Jangan makan hewan liar, terutama yang menjadi terduga penyebaran virus corona.
  • – Hindari kontak dengan hewan liar. Jika terpaksa, pastikan cuci tangan hingga bersih setelahnya.
  • – Masaklah semua daging hingga benar-benar matang sebelum dikonsumsi.
  • – Selalu menjaga kebersihan lingkungan sekitar.- Gunakan masker berjenis N95 yang bisa menangkal virus terutama saat keluar rumah dan berinteraksi dengan orang-orang tidak dikenal.
  • – Pastikan untuk selalu mencuci tangan dengan air dan sabun secara menyeluruh. Atau gunakan hand sanitezer untuk menjaga kebersihan tangan dimanapun anda berada.
  • – Hindari kontak dan interaksi dengan orang yang sedang sakit dan suspect virus corona.
  • – Tutup mulut dan hidung saat bersin. Bisa menggunakan kain, tisu, atau siku bagian dalam agar virus tidak menyebar.
  • – Jangan menyentuh mata, mulut, hidung, dan selaput lendir terbuka sebelum cuci tangan. Karena ditakutkan tangan anda telah menyentuh benda atau orang yang terapat virus corona.

Selain untuk orang yang tidak terinveksi Covid-19 orang yang terserang virus corona pun harus melakukan beberapa upaya untuk mencegah virus semakin menyebar. Berikut beberapa langkahnya.

  • – Jangan keluar rumah atau lakukan isolasi diri.
  • – Hindari kontak dengan orang lain dalam bentuk apa pun.
  • – Pakai masker dan sarung tangan yang disarankan untuk mencegah penularan. 
  • – Harus mendapatkan penanganan langsung dari tenaga medis.
  • – Jika sedang rawat jalan, maka tinggal secara terpisah dengan orang lain dan gunakan peralatan yang berbeda dengan orang lain.
  • – Selalu buang tisu setelah digunakan.

Itulah tanda dan hal-hal yang perlu diketahui untuk mencegah penyebaran Covid-19 yang menjadi tanggung jawab kita bersama. Lakukan hal-hal yang telah diinstruksikan baik pemerintah ataupun pihak kesehata.(ct4/rez)

Laman sebelumnya 1 2

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Back to top button