Gelar RUPS dan Pubex, PT Arkadia Digital Media Tbk (DIGI) Ungkap Inisiatif Baru

Sementara, Suwarjono selaku COO PT Arkadia Digital Media Tbk sekaligus juga Pemimpin Redaksi Suara.com dan portal-portal vertikalnya, menambahkan bahwa saat ini pun Arkadia sudah menyiapkan beberapa inisiatif baru.
Termasuk di antaranya adalah kelanjutan rencana pengembangan platform periklanan yang masih disempurnakan serta portal berbasis video.
Ia mengatakan ,di masa pandemi seperti saat ini yang sudah berjalan satu tahun lebih kreativitas benar-benar dituntut dan menjadi salah satu kuncinya.
Keberhasilan Perseroan dalam setahun terakhir meluncurkan dan mengelola beberapa laman baru. Seperti Suara Regional, juga platform baru dan program lain termasuk pengembangan baru Yoursay.id.
“Untuk inisiatif baru portal berbahasa Inggris ini mudah-mudahan segera dapat diluncurkan, yang kami arahkan terutama untuk pembaca global yang memang masih besar potensinya. Saat ini sedang tahap persiapan, baik desain, pengelola, maupun rencana konten-kontennya. Untuk rencana portal khusus video, ini akan menjadi semacam platform spesifik dengan konten-konten video produksi kami sendiri, maupun dari mitra dan jaringan nantinya,” kata Suwarjono.
Diketahui sebelumnya, melalui persetujuan RUPS Independen tahun lalu yang juga sudah berlangsung dalam masa pandemi Covid-19, Perseroan juga telah menerima masuknya pendanaan internasional dari Media Development Investment Fund (MDIF) Media Finance I B.V.
Pendanaan itu pula yang kemudian telah dijadikan sebagai bagian dari modal pengembangan usaha Perseroan dalam setahun terakhir. Termasuk di antaranya mengembangkan tambahan laman regional hingga menjadi total 20 Suara Regional saat ini, meluncurkan portal Beritahits.id, meluncurkan pengembangan sistem dan laman baru Yoursay.id, dan berbagai program lain.