IMM Cianjur Sesalkan ‘Serangan’ Terhadap Bintang Emon

CIANJURUPDATE.COM, Cianjur – Tersiar kabar bahwa komika Bintang Emon menerima tuduhan atau ‘serangan’ di twitter usai mengkritisi kasus Novel Baswedan. Dalam hal ini, Pimpinan Cabang Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (PC IMM) Kabupaten Cianjur khawatirkan kebebasan berpendapat terhadap masyarakat.
Ketua Bidang Hikmah PC IMM Cianjur, Ainun mengatakan kabar Bintang Emon yang ‘diserang’ di twitter usai mengkritisi kasus Novel Baswedan sangat mencederai demokrasi. Ada beberapa akun yang menuduh Bintang menggunakan narkoba, hingga komika itu pun trending twitter.
“Ini sangat disesalkan. Kebebasan berpendapat bagi masyarakat semakin dipersempit. Kalau begini terus, masyarakat akan ketakutan jika mengemukakan pendapat, padahal pendapat rakyat sangat dibutuhkan,” tuturnya, Senin (15/06/2020).
Diketahui pelaku penyiraman air keras terhadap Novel Baswedan divonis 1 tahun penjara. Menurut Ainun, hal ini pun memaksa masyarakat untuk bersuara dan mempertanyakan keadilan.
“Kasus ini membuat masyarakat bersuara. Rakyat Indonesia tidak bodoh dan banyak orang pintar dan paham. Sehingga tidak bisa dipaksa bodoh karena kasus ini,” jelas dia.
Bahkan, ia menilai, vonis terhadap pelaku penyiraman air keras itu dinilai tidak masuk akal. Mengingat, mahasiswa Cianjur yang terlibat dalam unjuk rasa yang membuat polisi terbakar beberapa waktu lalu dihukum bertahun-tahun.
“Jelas gak adil. Meski pun memang beda kasusnya. Kalau bisa sebut saja mahasiswa yang divonis kemarin tidak sengaja melakukan tindakan itu,” ucapnya.