Jalin Kerja Sama dengan WWF, Kota Bogor Deklarasi jadi Plastic Smart Cities

“Saya sangat berharap, program Plastic Smart Cities ini bisa berjalan baik, sehingga bisa diduplikasi dan menginspirasi kota-kota yang lainnya di Indonesia,” tuturnya.
Pada kesempatan tersebut, Bima Arya juga mengingatkan pimpinan dinas terkait, dalam menjalankan program Plastic Smart Cities ini harus berdasarkan data dan ada angkanya, dimulainya dari angka berapa, metodenya seperti apa, dan nanti hasilnya bagaimana.
Menurut Bima, langkah pertama, adalah merapikan data-data dan kemudian dilanjutkan dengan mengolah sampah plastik menjadi energi.
“Mengolah sampah pelastik menjadi energi ini tidak mudah,” ucapnya.
Kota Bogor, sambungnya, sudah pernah melihat inovasi pengolahan sampah plastik seperti ini di Kepulauan Seribu dan di Bali, sehingga ingin mereplikasi dan memodifikasinya di Kota Bogor dengan bantuan semua pihak.
Sementara itu, Ketua Badan Pengurus Yayasan WWF Indonesia, Alexander Rusli mengatakan, sampah plastik memiliki dampak langsung terhadap kehidupan manusia.
“Program Plastic Smart Cities ini membutuhkan dukungan banyak pihak untuk mencapai target atau hasil yang diharapkan,” tandasnya.(sis)
Sumber: Antara