Berita

Kafe Rusak Gara-gara Penebangan Pohon, Pemilik Berharap Ganti Rugi

Ia dan rekan-rekannya mengaku telah melayangkan protes kepada petugas di tempat. Namun sayangnya direspons kurang kooperatif. “Jadi cuma bilang nanti bakal diberesin. Kalau kayu-kayu besarnya iya sama mereka diberesin, tapi serpihan-serpihannya tidak dibereskan. Ditambah soal kerugian materilnya mereka tidak mau tanggung jawab,” katanya.

Reza mengaku mengalami kerugian yang cukup besar akibat kejadian itu. Jumlah kerugian yang dialami Kafe Palupi ditaksir mencapai Rp4 sampai Rp5 juta.

“Untuk lampu yang rusak itu lampu sorot yang harganya kisaran Rp3 juta, belum perbaikan plang dan pagar yang patah. Sama kabel-kabel yang putus,” jelasnya.

Pihaknya akan berkoordinasi dengan dinas-dinas terkait kerugian yang dialaminya. dan berharap adanya tindak lanjut dari hal ini.

“Kita ingin harusnya ada izin dulu ke tempat terkait. jadi pemilik usaha di lokasi terdekat bisa antisipasi dulu. Selain itu harus ada ganti rugi dari pihak yang bertanggung jawab,” pungkasnya.

Redaksi Cianjur Update masih melakukan konfirmasi kepada dinas terkait mengenai hal ini.(arm)

Reporter : Ario Rosmana
Editor : M Reza Fauzie

Laman sebelumnya 1 2

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Back to top button