CIANJURUPDATE.COM – KAI Commuter mengambil langkah cepat dalam mengantisipasi lonjakan penumpang dengan menambah 10 perjalanan Commuter Line pada Minggu (6/10/2024).
Penambahan ini dilakukan seiring adanya dua kegiatan besar di Jakarta yang diprediksi meningkatkan jumlah penumpang secara signifikan.
Peningkatan arus penumpang ini terkait dengan perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW yang diadakan di Masjid Istiqlal dan aksi Aliansi Rakyat Bela Palestina yang berlangsung di kawasan Monas.
Kedua kegiatan ini diperkirakan akan menarik massa dalam jumlah besar, sehingga KAI Commuter berupaya memberikan layanan yang lebih baik untuk mengakomodasi peningkatan tersebut.
BACA JUGA: Jalur Ganda Kereta Api Bogor-Sukabumi Selesai, Habiskan Biaya Rp 2,2 Triliun
VP Corporate Secretary KAI Commuter, Joni Martinus mengungkapkan bahwa langkah ini diambil sebagai bentuk antisipasi tingginya animo masyarakat.
“Hari ini kami menambah 10 perjalanan Commuter Line mulai pagi hingga malam untuk memastikan kenyamanan dan mengurangi kepadatan di stasiun-stasiun yang dekat dengan lokasi kegiatan,” jelas Joni dilansir RRI.
Perjalanan tambahan tersebut meliputi Commuter Line dengan nomor perjalanan 1227B, 1228B, 1289B, 1290B, 1349C, 1350B, D1/1397C, D1/1398C, D1/1457C, dan D1/1338C.
Selain itu, KAI Commuter juga meningkatkan jumlah personel keamanan di stasiun-stasiun strategis.
BACA JUGA: Pelajar Tewas Tertabrak Kereta Api di Sukabumi, PT KAI Berikan Penjelasan
Petugas keamanan tambahan berasal dari internal KAI dan juga dukungan TNI, untuk memastikan situasi tetap kondusif.
Di Stasiun Juanda, 30 petugas keamanan tambahan telah disiagakan, sementara di Stasiun Gondangdia ada 23 petugas tambahan yang ditempatkan untuk menjaga ketertiban dan keselamatan penumpang.
Joni juga mengimbau para penumpang untuk mematuhi arahan petugas, terutama bagi mereka yang membawa anak-anak.
“Pastikan anak-anak selalu dalam pengawasan dan hindari kerumunan. Kami juga mengingatkan agar penumpang mendahulukan yang turun dari kereta dan tidak berdiri melewati garis aman di peron,” tambahnya.
BACA JUGA: Sejarah dan Peran Penting Stasiun Cianjur dalam Jalur Kereta Api Era Kolonial
Dengan langkah proaktif ini, KAI Commuter berharap dapat memberikan layanan yang lebih nyaman serta memastikan keselamatan dan kelancaran mobilitas masyarakat pada hari yang penuh kegiatan ini.
-
Ketum Pemuda Pancasila Japto Soerjosoemarno Digeledah KPK, 11 Mobil Disita -
Siklon Tropis Taliah Ancam Cuaca Indonesia, BMKG Peringatkan Gelombang Tinggi -
Edi Dua Tahun Mencari Sang Ibu, Ternyata Dibunuh dan Dikubur di Septic Tank -
Rocky Gerung Sebut Polemik Penghentian Penjualan LPG 3 Kg Membebani Presiden Prabowo -
Beri Sinyal Reshuffle, Prabowo Sebut Menteri yang Tak Bekerja untuk Rakyat Akan Disingkirkan -
Larangan Eceran Gas Elpiji 3 Kg Disebut Bukan Dari Prabowo, Bahlil Lahadalia Bilang Begini -
Penjual Eceran Gas Elpiji 3 Kg Dilarang dan Ilegal, Ternyata Alasannya Ini -
56 Pria Gelar Pesta Seks Gay di Jakarta, Begini Cara Mereka Mengatur Aksi -
Prabowo Tekankan Investigasi Kasus Penembakan WNI di Malaysia -
Anggota TNI Aniaya Wanita hingga Tewas, Motif Masih Misteri