Berita

KDM Minta Seluruh Sekolah di Jabar Berikan Ijazah Siswa yang Tertahan: Kalau Ada Tunggakan, Nanti Tim Kita Berkoordinasi

CIANJURUPDATE.COM – Gubernur Jawa Barat terpilih kang Dedi Mulyadi baru-baru ini meminta untuk memberikan ijazah siswa yang tertahan kepada seluruh sekolah yang ada di Jabar.

Hal tersebut disampaikan Kang Dedi Mulyadi (KDM) dalam postingan akun Instagram @dedimulyadi71, dengan caption ‘tidak boleh lagi ada ijazah yang ditahan.

Penyampaiannya dalam video tersebut, KDM mengatakan bahwa ia meminta agar seluruh sekolah dari tingkatan SD hingga SMA dan SMK apabila masih ada ijazah yang masih tertahan atau tak kunjung diberikan oleh pihak sekolah, agar segera diberikan kepada siswa.

BACA JUGA: Segera Terbukti! Dedi Mulyadi Biayai Tes DNA Pegi Cianjur, Pelaku Kasus Vina Cirebon Akan Segera Terungkap?

“Kepada para sekolah SD, SMP, SMA atau SMK di seluruh Provinsi Jawa Barat apabila sampai saat ini ada ijazah atau surat tanda tamatan sekolah belum juga diberikan, maka harus segera diserahkan,” ungkap Dedi dalam postingan akun Instagram dedimulyadi71, Selasa (21/1/2025).

Menurutnya, ijazah tersebut dirasa sangat dibutuhkan oleh para siswa-siswi untuk karir dan perjalanan hidupnya.

“Karena ijasah ini sangat diperlukan untuk perjalanan, kehidupan dan karir mereka,” kata dia.

BACA JUGA: Gubernur Jawa Barat Terpilih Dedi Mulyadi Alihkan Anggaran Mobil Dinas untuk Perbaikan Rumah Tidak Layak Huni

Selanjutnya, kata KDM, apabila ada tunggakan yang ditimbulkan karena dia (red-siswa) mengikuti pendidikan sekolah yang bapak-ibu pimpin, silahkan disusun tunggakannya. Nanti ada tim akan berkoordinasi dengan bapak ibu semua mengenai kewajiban siswa tersebut.

1 2Laman berikutnya

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Back to top button