Kecelakaan di Bangbayang Hari Ini, Tronton Tabrak Pikap hingga Terguling

CIANJURUPDATE.COM, Gekbrong – Kecelakaan kembali terjadi di Bangbayang Cianjur. Hari ini, Selasa 11 Agustus 2020, sebuah tronton bernopol B 9947 TXT menabrak pikap nopol F 8687 YF di di Jalan Raya Cianjur – Sukabumi, Desa Bangbayang, Kecamatan Gekbrong, Kabupaten Cianjur. Dua kendaraan yang terlibat tabrakan masuk sawah dan rusak berat.
Seorang saksi yang sedang mencangkul sawah, Herman, menuturkan, peristiwa kecelakaan itu terjadi sekitar jam 10.30 WIB. Kecelakaan di Bangbayang Cianjur hari ini, Selasa 11 Agustus 2020, bermula ketika tronton yang mengangkut minuman melaju dari arah Sukabumi menuju Cianjur.
“Ketika truk melaju di jalan lurus dan saat menyalip, dari arah berlawanan ada pikap yang sedang melaju di jalur nya. Tabrakan pun tidak terhidarkan,” paparnya saat diwawancara dilokasi kejadian, Selasa (11/8/2020).
Paur Humas Polres Cianjur, Ipda Ade Novi, memaparkan kronologis kecelakaan di Bangbayang Cianjur hari ini, Selasa 11 Agustus 2020. Saat itu, tronton yang dikemudikan Rusdi melaju dari arah Sukabumi ke arah Cianjur.

Ketika menempuh jalan lurus menurun panjang, tronton hilang kendali karena diduga rem kendaraan tidak berfungsi dengan baik. Truk pun lalu masuk ke jalur kanan dan bertabrakan dengan kendaraan pikap yang dikemudikan Deni membawa penumpang Lili dari arah berlawanan.
Baca Selengkapnya..