Berita

Kemenag Cianjur Rilis Kuota Haji 2025, Keberangkatan Mulai 7 Mei

CIANJURUPDATE.COM – Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Cianjur menyebutkan jumlah kuota calon jemaah haji tahun 2025 terdiri dari 1.305 jemaah haji nomor urut porsi dan 110 jemaah haji prioritas lansia. Jadi, total kuota jemaah haji asal Kabupaten Cianjur sebanyak 1.415 jemaah haji.

Dari jumlah itu, sebanyak 1.307 jemaah haji sudah melunasi Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji (BPIH).

Kepala Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umrah, Rian Fauzi, mengatakan bahwa total kuota calon jemaah haji 2025 asal Kabupaten Cianjur adalah 1.415 orang.

Dia menjelaskan, pelunasan BPIH dibagi menjadi dua tahap: tahap pertama untuk jemaah haji nomor urut porsi dan jemaah haji prioritas lansia. Sedangkan pelunasan tahap dua diperuntukkan bagi jemaah haji yang mengalami kendala sistem pada tahap satu, pendamping lansia, pendamping disabilitas, dan jemaah haji cadangan.

BACA JUGA: Kuota Haji Cianjur 2025 Diumumkan, Lansia Mendominasi dengan 606 Jamaah

“Untuk persiapan calon jemaah haji asal Kabupaten Cianjur, persiapan yang sedang kami lakukan yaitu melengkapi dokumen seperti paspor, biovisa, pramanifest kloter, dan dokumen lainnya. Progresnya sudah mencapai 90 persen,” katanya.

“Untuk keberangkatan calon jemaah haji Kabupaten Cianjur dibagi ke dalam dua gelombang: Gelombang pertama yaitu kloter JKS 13 dan kloter JKS 25. Untuk gelombang dua yaitu kloter JKS 38 dan kloter JKS 61,” sambungnya.

Kloter pertama asal Kabupaten Cianjur yang tergabung dalam kloter JKS 13 akan diterima di Asrama Haji Embarkasi Bekasi pada 7 Mei 2025. Kemudian, kloter JKS 25 pada 13 Mei 2025, kloter JKS 38 pada 19 Mei 2025, dan kloter JKS 61 pada 30 Mei 2025.

“Kami mengimbau kepada seluruh calon jemaah haji agar menjaga kesehatan sebagai persiapan keberangkatan musim haji 2025,” katanya.

BACA JUGA: Warga Desa Sukaharja Antusias Ikuti Manasik Haji, Kesiapan Mental Jadi yang Utama

Dia menambahkan, kuota calon jemaah haji asal Kabupaten Cianjur sama dengan tahun sebelumnya. Hanya saja, untuk jemaah haji prioritas lansia ada penambahan sebanyak 55 jemaah.

“Penambahan tahun ini karena jumlah lansia lebih banyak. Kuota lansia ini sebetulnya merupakan bagian dari kuota Jawa Barat, untuk usia 81 tahun ke atas,” ujarnya.

Editor: Afsal Muhammad

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Back to top button