Karang Taruna Cianjur Siap jadi Mitra Pemerintah dalam Mendorong Pembangunan Daerah

CIANJURUPDATE.COM, Cianjur – Pjs Bupati Cianjur, Dudi Sudrajat berharap karang taruna dan pemerintah bisa tetap sejalan selalu bergandengan untuk kemajuan Kabupaten Cianjur dalam berbagai aspek pembangunan.
Ketua Karang Taruna Cianjur, Mudrikah menuturkan, selama satu tahun ini karang taruna Cianjur terus melakukan berbagai kegiatan di lapangan, khususnya dalam penguatan kelembagaan. Mengingat surat keputusan (SK) kepengurusan yang telah diberikan kepada Karang Taruna Kabupaten Cianjur di Pendopo Cianjur pada Jumat (20/11/2020) lalu.
“Alhamdulillah Karang Taruna Cianjur sudah berjalan dari mulai temu karya di Sindangbarang, waktu itu proses perjalanan kurang lebih satu tahun. Selama perjalanan itu pula, kami tidak pernah istirahat untuk berkegiatan,” ujarnya kepada Cianjur Update, Minggu (22/11/2020).
Selain itu, ia menjelaskan, pembinaan pun telah dilakukan dari mulai dari tingkat kecamatan lantaran karang taruna merupakan mitra pemerintah dan harus bisa dibanggakan.
“Tepat satu bulan yang lalu kami sudah menyerahkan kegiatan selama satu tahun dalam hal ini kepada pembina utama, pembina fungsional, termasuk juga kepada karang taruna provinsi,” ungkapnya.
Ke depannya, pihaknya mengaku akan lebih menguatkan kelembagaan internal dan mendorong beberapa bidang sesuai dalam skala prioritas masing-masing.
“Dalam waktu dekat ini akan ada pengukuhan yang tengah kami persiapkan,” kata dia.
Ia menilai dari sudut pandang kelembagaan, masih banyak orang yang belum memahami soal kegiatan kelembagaan karang taruna itu sendiri.