KLIK CIANJUR, Cianjur – Warung rujak Lilis (55) atau biasa akrab dipanggil Mamih tetap memberikan porsi stabil, meskipun harga bahan baku rujak saat ini terbilang melonjak naik.
“Jadi walaupun harga cabai, buah-buahan dan gula mahal, tapi saya tetap jual rujak di sini dengan harga normal,” kata Mamih kepada wartawan belum lama ini.
Lebih lanjut Mamih mengatakan, harga rujak yang ia jual saat ini masih dipatok Rp 15 ribu perporsinya. Selain rujak, ia juga sediakan lotek dan keredok ulek, serta rujak asem.
“Mau pedes segimana juga bebas, walaupun sebenernya harga bahan baku sedang tak wajar,” kata dia.
BACA JUGA: Menepis Kerentanan Ekonomi, Seniman Muda Cianjur Manfaatkan Ruang Digital
Mangkalnya depo rujak Mamih sendiri berada di Kampung Cikijing, Kecamatan Sukaluyu, Kabupaten Cianjur Jawa barat.
“Mamih sudah jualan selama sembilan tahun, dan Alhamdulillah pembeli pun sudah banyak terutama pegawai pabrik suka jajan di sini,” ungkapnya.
Waktu jualan pun, kata Mamih, beroperasi setiap harinya dengan dibantu oleh satu asistennya.
“Buka dari jam delapan pagi sampai abis isya, yang mau dateng boleh ke tempat, atau makan di sini,” tandasnya. (afs)