Obat Alami Buat Insomnia Ini Bisa Kamu Cobain Dengan Gampang

CIANJURUPDATE.COM – Buat kamu yang susah tidur dan susah tidur nyenyak yang berkelanjutan alias Insomnia, ada obat alami yang ampuh, lho. Terlebih buat kamu yang khawatir sama obat-obat berbahan kimia.
Penyakit sudah tidur ini ternyata punya bahaya yang serius buat tubuh kamu. Kekurangan jam tidur bisa meningkatkan risiko terkena penyakit jantung, diabetes, stroke sampai obesitas. Parah, ya.
Biasanya , faktor luar bisa bikin kita susah tidur sampai menderita insomnia. Efeknya, semakin banyak orang yang kesehatannya menurun akibat kurang tidur.
Kalau kamu menderita insomnia, gak usah repot-repot ke apotek. Soalnya, banyak, kok, bahan-bahan herbal yang bisa dijadikan obat tidur buat kamu.
Obat Insomnia Alami yang Mudah Didapatkan
Nah, untuk itu Cianjur Update rangkum 7 obat alami yang bisa bikin Insomnia kamu mampus.
Teh Herbal
Teh herbal kayak teh chamomile bisa bantu kamu tidur lebih cepat. Soalnya, chamomile punya kandungan flavonoid apigenin yang bikin tenang otak dan mengurangi kecemasan. Jadi, bisa bikin kamu gampang tidur.
Cukup minum secangkir teh chamomile usai makan malam. Jangan minum terlalu mepet sama waktu tidur supaya tidak kebangun di malam hari dengan alasan pengin buang air kecil.
Susu Hangat
Sebelum kamu tidur, minum satu gelas susu hangat, awas panas. Susu punya kalsium yang tinggi dan bisa merangsang otak memproduksi hormon melatonin. Hormon itu membantu kamu buat tidur lebih cepat.
Lavender
Harum lavender yang bikin santuy ternyata bisa jsdi obat tidur tradisional yang ampuh, loh. Studi menemukan, menghirup harum minyak lavender selama 30 menit sebelum tidur bisa bantu mengobati insomnia ringan.