Berita

PABBSI Angkat Medali Perunggu untuk Cianjur

CIANJURToday – Dua atlet cabang olah raga angkat besi dari Cianjur meraih medali perunggu di ajang Pekan Olah Raga Daerah (Porda) Jabar yang ke XIII/2018. Kemenangan tersebut, langsung membawa nama Ketua Persatuan Angkat Berat, Binaraga, Angkat Besi Seluruh Indonesia (PABBSI) Kabupaten Cianjur, Sahli Saidi dilirik daerah lain. Pasalnya, Cianjur pada Porda Jabar sebelumnya tidak meraih medali apapun di ajang angkat besi

Sahli mengatakan, meskipun perunggu namun pihaknya sangat bahagia. Lantaran, daerah lain dianggap memiliki persiapan yang sangat matang ketimbang atlet-atlet dari Kabupaten Cianjur.

“Seharusnya momen ini perjuangan para atlet ini turut dihadiri Bupati Cianjur, supaya semangat para atlet lebih membara lagi,” ujarnya kepada Cianjurtoday.com, Minggu (07/10/2018).

Kendati demikian, Sahli berharap bupati mampu mendukung para atlet Cianjur dengan memperhatikan anggaran bagi mereka. Selama ini, dirasakan olehnya kesejahteraan dan keperluan atlet untuk berlatih sangat kurang.

“Kita harus pacu semangat atlet ini untuk bisa berprestasi. Atlet dari daerah lain sangat hebat dukungan dari pemerintahnya, sehingga performa mereka pun maksimal,” jelasnya.

Saat ditanya mengenai perkembangan atlet kontingen lainnya di ajang Porda Jabar tersebut, Sahlu menjawab belum mengetahuinya. Hal ini diakuinya, lantaran tengah fokus menggodok para atlet PABBSI Cianjur.

“Saya belum lihat perkembangan terbaru atlet dari kontingen lainnya asal Cianjur. Tapi mudah-mudahan semua bisa meraih prestasi,” pungkasnya.(riz)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Back to top button