Berita

Peduli Pendidikan di Cianjur, Anggota DPRD Lukmanul Hakim Beri Bantuan PAUD SPS Citra Lestari Cimacan

CIANJURUPDATE.COM – Anggota DPRD Kabupaten Cianjur dari Fraksi Golkar, Lukmanul Hakim konsisten peduli terhadap dunia pendidikan dan aksi sosial nyata terhadap masyarakat, khususnya di wilayah Dapil 3 Cianjur.

Kali ini ia menghadiri undangan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW sekaligus memberikan sejumlah bantuan kepada Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) SPS Citra Lestari, Desa Cimacan, Kecamatan Cipanas, pada Selasa (8/10/2024).

Kang Lukman begitu ia akrab disapa menuturkan bahwa kehadirannya sebagai anggota dewan terpilih di Dapil 3 Cianjur ini, merupakan suatu kebanggaan, lantaran ia memiliki harapan besar bahwa lembaga pendidikan awal seperti PAUD, bisa betul-betul bisa terdorong lebih maju bagi kelangsungan generasi kedepan.

BACA JUGA: Lukmanul Hakim Optimis Koalisi Sugih Mukti Bisa Menangkan Pilkada Cianjur

“Kebetulan undangan ini saya hadir sekaligus memberikan bantuan berupa alat peraga edukatif dan buku gambar untuk anak-anak PAUD. Kalau Alat Peraga Edukatif (APE), itu untuk lembaga PAUD saya sangat berbahagia diundang oleh PAUD nya,” ujar Kang Lukman.

Senada dengan harapan besar tadi, kata Kang Lukman, bahwa pendidikan itu menjadi fokus utama atau nomor satu untuk kemajuan suatu daerah, terlebih sebagai pintu awal atau gerbang awal pendidikan bagi generasi di masa yang akan datang.

“Saya melihat bahwa peran PAUD ini sangat strategis dalam membentuk karakter anak, keaktifan anak, dan kecerdasan anak. Oleh karena itu sebagai bentuk tanggung jawab politik, saya akan konsen terhadap dunia pendidikan, yang merupakan kewajiban saya sebagai anggota DPRD terpilih dari dapil 3 Cianjur,” tuturnya.

1 2Laman berikutnya

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Back to top button