Pegiat Desa Ini Berpeluang Lolos ke DPRD Jabar
![Foto: Istimewa](/wp-content/uploads/2019/05/IMG-20190502-WA0007-720x470.jpg)
CIANJURUPDATE.COM, Cianjur – Asep Suherman, calon anggota (Caleg) dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dari Dapil Cianjur berpeluang besar masuk ke DPRD Provinsi Jawa Barat (Jabar). Asep mengaku akan terus mengawal hasil rekapitulasi C1 agar tidak ada kecurangan.
“Kita akan kawal hasil rekapitulasi C1 internal agar tidak ada perubahan saat pleno tingkat kabupaten ini. Kami akan kawal dan siap melawan dengan sekuat tenaga bila ada yang ngutak-ngatik raihan suara ini,” tegasnya.
Pria yang juga pegiat desa kelahiran Cianjur ini menyatakan, bila dilantik menjadi anggota DPRD Provinsi Jawa Barat, akan mendorong revitalisasi peran desa dalam sekror pertanian dan pondok pesantren.
“Saya ini ruang lingkupnya selalu berinteraksi dengan para ulama dan masyarakat desa yang mayoritasnya petani,” tambahnya.
Asep juga tidak menampik, sosok KH. Ma’ruf Amin yang maju sebagai Calon Wakil Presiden (Cawapres) turut mendongkrak suaranya selama maju menjadi caleg DPRD Jabar. “Maka dari itu, sekali lagi kami akan lawan bila dalam pleno KPU Cianjur sekarang ini ada indikasi kami dirugikan dalam perolehan suara,” pungkasnya. (rez)