Berita

Pelajar di Cianjur Meninggal Tenggelam Terbawa Arus di Bendungan Cikundul

CIANJURUPDATE.COM, Cianjur – Seorang pelajar di Cianjur ditemukan tewas tenggelam karena terbawa arus di Bendungan Cikundul pada Rabu (18/1/2023) sekitar pukul 09.00 WIB. Diketahui korban bernama Muhamad Yasin (11) warga Kampung Majalaya Kecamatan Cikalongkulon.

Kejadian bermula ketika korban sedang mengikuti kegiatan olahraga di jam pelajaran sekolah. Akan tetapi, tanpa sepengetahuan guru, korban melompat ke bendungan bersama dua siswa lainnya.

Kedua temannya berhasil selamat karena berenang ke tepi aliran sungai. Sementara korban terbawa arus bendungan.

Kantor Search and Rescue (SAR) Bandung pun menerjunkan dua tim rescue ke sungai selebar 30 meter itu pada pukul 11.40 WIB.

Tim Siaga Operator Komunikasi pun berkoordinasi dengan Forum Koordinasi Potensi Pencarian dan Pertolongan Daerah (FKP3D) dan Pos Damkar Cikalongkulon.

BACA JUGA: Minim Informasi Publik Buat Gaduh Warga Terdampak Gempa Cianjur 

Untuk menyelamatkan pelajar yang tenggelam di sungai sedalam 5 meter itu, tim langsung melaksanakan briefing upaya penyelematan operasi SAR dipimpin Kepala Seksi Operasi dan Siaga, Supriono.

Petugas menyiagakan satu truk personil, satu rescue dmax double cabin, satu set palsar air, satu set peralatan alat komunikasi, satu set peralatan medis dan APD personal.

Kepala Kantor SAR Bandung, Jumaril menjelaskan, pada pukul 14.20 Wib, tim penyelamat tiba di lokasi kejadian. Kemudian, langsung mempersiapkan upaya penyelamatan.

“Pukul 14.40 WIB Tim SAR Gabungan mulai melaksanakan pencarian korban dengan menggunakan Aqua Eye dan penyisiran secara manual menggunakan jangkar di sekitar LKP (Last Known Position),” ujar dia.

1 2Laman berikutnya

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Back to top button