Berita
Pemkab Cianjur Terus Pantau Status Kesehatan ASN Lewat Aplikasi Khusus

“Sudah ada 200 lebih ASN yang terkonfirmasi positif Covid-19, itu data kumulatif sejak awal pandemi 2020 lalu,” ujarnya.
Selain itu, Yusman mengungkapkan, ASN terpapar Covid-19 bisa jadi karena kelalaian atau langgar protokol kesehatan. Baik di lingkungan instansi atau pun keluarga.
“Kita nggak tahu pulang bisa membawa virus, makanya protokol kesehatan itu harus ditegakkan dan ASN harus menjadi contoh. ASN terpapar biasanya dari setelah pelayanan saat titik lengah. Entah itu ketika makan atau mengobrol tanpa menggunakan masker,” tutupnya.(afs/sis)