Berita

SPPG Limbangsari Klarifikasi Dugaan Keracunan Makanan Gratis di MAN 1 Cianjur

CIANJURUPDATE.COM – Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Limbangsari, Kecamatan Cianjur, memberikan klarifikasi terkait dugaan keracunan makanan bergizi gratis (MBG) yang dialami sejumlah siswa MAN 1 Cianjur.

Pihak SPPG memastikan bahwa proses pengolahan makanan telah dilakukan sesuai standar operasional prosedur (SOP).

Kepala SPPG Limbangsari, Fahri Zulfikar Lubis, menjelaskan bahwa proses pengolahan makanan dilakukan dengan pengawasan ketat sejak tahap awal.

Bahan baku dicuci bersih, diolah sesuai SOP, lalu dikemas dan didistribusikan ke sekolah-sekolah.

“Saya sebagai Kepala SPPG Limbangsari merespons isu dugaan keracunan di MAN 1 Cianjur. Berdasarkan kronologi internal kami, seluruh proses dari pengolahan, pengemasan, hingga distribusi telah sesuai prosedur. Sampai saat ini, hanya MAN 1 yang melaporkan kasus seperti ini. Sekolah lain yang juga menerima MBG dari kami tidak mengalami keluhan,” ujar Fahri kepada para wartawan, Senin (21/4/2025) malam.

Fahri menambahkan bahwa pihaknya telah memantau langsung proses distribusi hingga para siswa yang terdampak dirujuk ke RSUD Cianjur.

BACA JUGA: Dugaan Keracunan Pelajar MAN 1 Cianjur, PIC Yayasan SPPG Desa Limbangansari Sebut Masakan Program MBG Telah Standarisasi?

Sebagai langkah lanjut, sampel makanan yang tersisa dari MAN 1 telah disiapkan untuk diuji di Labkesda pada Selasa (22/4/2025) pukul 09.00 WIB, dengan hasil uji laboratorium diperkirakan keluar dalam dua hingga tiga hari ke depan.

“Kami sudah berkoordinasi untuk pengujian di Labkesda. Kami mohon semua pihak bersabar hingga hasil resmi keluar agar dapat memperoleh informasi yang objektif,” tegasnya.

1 2 3Laman berikutnya

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Back to top button