Berita

Pertengahan Ramadan, Penjualan Beduk di Cianjur Turun

Dia berharap penjualan akan meningkat menjelang Lebaran.

Proses pembuatan beduk oleh Yayat membutuhkan waktu tiga hari.

BACA JUGA: Film Animasi Karya Anak Bangsa, Rekomendasi Tontonan Anak Islami Selama Ramadan

Langkah pertama adalah membersihkan drum yang dibeli seharga Rp200.000, kemudian membuat ring di permukaan, dan mengeringkan kulit sapi atau kerbau dengan menjemurnya.

Satu bulatan kulit sapi dibelinya seharga Rp400.000.

Di samping Yayat, penjual beduk lainnya, Muhammad Sukardi (32), juga mengalami penurunan penjualan beduk pada Ramadan tahun ini.

BACA JUGA: Papajar: Tradisi Unik Warga Cianjur yang Bikin Ramadan Makin Berkesan

Sukardi mengungkapkan bahwa biasanya pada pertengahan bulan Ramadan, ia dapat menjual hingga 30 beduk, namun saat ini hanya berhasil menjual 15 beduk.

Harga beduk yang ditawarkan oleh Sukardi bervariasi tergantung pada jenis kulitnya, dengan harga berkisar antara Rp1.000.000 untuk kulit kerbau dan Rp8.000.000-Rp9.000.000 untuk kulit sapi.

Meskipun demikian, Sukardi bersyukur masih ada pembeli, namun penjualan yang dilakukannya masih di bawah ekspektasi.

Laman sebelumnya 1 2

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Back to top button