Berita

PLN Cianjur: “Kami Akan Pulihkan Secara Bertahap”

CIANJURUPDATE.COM, Cianjur – Humas PLN Cianjur, Virgea Krismanda mengonfirmasi terkait penyebab mati listrik di sejumlah daerah di Kabupaten Cianjur, Minggu, (4/8/2019). Berdasarkan rilis tersebut, PLN Cianjur tengah melakukan koordinasi dengan PLN UID Jawa Barat.

Menurutnya, saat ini terjadi gangguan sistem yang mengakibatkan putusnya aliran listir di wilayah Jawa Barat.

“Sehubungan dengan terjadinya gangguan
sistem pada hari ini Minggu, 4 Agustus 2019, mulai pukul 11.47 WIB, yang mengakibatkan putusnya pasokan aliran listrik di Wilayah Jawa Barat,” katanya.

Virgiea mengatakan saat ini pihaknya sedang mengusahakan pemulihan bertahap terkait pemadaman listrik ini. “Iya pak kita sedang koordinasi dgn PLN UID Jabar terlebih dahulu ya, tentang gangguan di jaringan listrik tersebut,” kata dia.

“Saat ini kami sedang mengupayakan untuk melakukan pemulihan secara bertahap.
Kami mohon maaf atas ketidaknyamanan ini, PLN berkomitmen untuk memberikan
pelayanan terbaik kepada masyarakat,” pungkasnya.(ct1)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Back to top button