Berita

Polres Cianjur Cek Jalur Alternatif Jelang Mudik Lebaran

Pemasangan rambu bertujuan agar pengendara yang dialihkan tidak salah jalan. Pihaknya akan menyiapkan petugas atau tim pengurai di sana. Kondisi jalan itu pun dinilai layak.

“Untuk jalur udah kami cek, layak, tetapi hanya untuk kendaraan kecil atau pribadi. Untuk kendaraan besar tetap menggunakan jalur utama,” tambahnya.

Baca Juga: Polisi Sisir Batas Kecamatan hingga Terminal Pasirhayam

Di sisi lain, manajemen rekayasa lantas dengan one way atau pun buka tutup disiapkan di Ciranjang sesuai kebutuhan. Hal itu untuk mengurai kemacetan di sana. Pihaknya pun menyiapkan 12 pospam dan sejumlah posyan untuk Mudik Lebaran 2019 ini.

“Kita rencana mendirikan 12 Pospam dan satu pos terpadu di bundaran lampu gentur. Kemudian ada enam posyan untuk melayani para wisatawan yang ingin berwisata di wilayah Cianjur,” tandasnya. (rez)

Laman sebelumnya 1 2

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Back to top button