Berita

Ridwan Kamil: Pemprov Jabar Sudah Tidak Punya Anggaran untuk PSBB Bersubsidi

CIANJURUPDATE.COM, Cianjur – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jabar kini sudah tidak memiliki anggaran untuk melaksanakan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) bersubsidi.

Padahal, jumlah kasus Covid-19 di semua wilayah Jabar masih terus meningkat, termasuk hadirnya Covid-19 varian Delta yang sudah masuk Jawa Barat.

“Kami sudah tidak punya banyak anggaran lagi kalau harus melakukan PSBB dengan subsidi dan lain-lain,” ujar Gubernur Jabar, Ridwan Kamil, Rabu (23/6/2021).

“Anggaran saat ini banyak fokus ke pembelian masker, APD, dan lain-lain,” sambungnya.

Kang Emil, sapaan akrabnya menyebut, pelaksanaan PSBB bersubsidi ini belum mendapatkan keputusan dari pusat. Sehingga pihaknya masih menunggu instruksi.

“Penerapan PSBB ini belum final, karena keputusannya ada di pusat. Kalau harus PSBB, ya kita harus mempersiapkan kebutuhan sembakonya juga,” jelasnya.

Dirinya menilai, tidak semua orang bisa melakukan Work From Home (WFH). Ia juga mengatakan, ada beberapa profesi jika WFH, tidak akan mendapat penghasilan dan akan mempersulit kondisi masyarakat.

“Saya kira realitanya seperti itu. Tapi saya pernah mengalami ini kan di awal tahun. Jadi kita berharap polanya sama, kemudian menurun setelah empat minggu, jadi masih ada dua minggu lagi,” ungkapnya.

Kang Emil juga mewanti-wanti agar ketika kasus Covid-19 kembali turun, jangan ada libur. Ia menilai, momen libur menjadi penyebab naiknya kasus Covid-19 di wilayah Jabar.

“Nanti setelah turun (kasus Covid-19), saya titip jangan ada libur lagi. Kalau ada libur lagi, kondisi di lapangan akan terus berulang-ulang,” tutupnya.(afs/sis)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Back to top button