Selama 2020, Angka Kriminalitas dan Laka Lantas Menurun, Narkoba Meningkat

CIANJURUPDATE.COM, Cianjur – Polres Cianjur menggelar konferensi pers catatan kriminalitas, kasus narkoba, dan kecelakaan lalulintas (lakalantas) selama 2020 di Mapolres Cianjur, Kamis (31/12/2020). Beberapa di antaranya tercatat mengalami penurunan.

Kapolres Cianjur, AKBP Mochamad Rifai mengatakan, kasus kriminalitas selama 2020 mengalami penurunan dibandingkan 2019. Ia mengatakan, ada 695 kasus kriminalitas selama 2019.

Posisi pertama diduduki kasus penipuan sebanyak 120 kasus, disusul pencurian dan pemberatan (curat) sebanyak 111 kasus. Kemudian, pencurian kendaraan bermotor sebanyak 98 kasus. Ditambah beberapa kasus penganiayaan dan pencabulan anak dengan persentase penyelesaian sebesar 77 persen.

“Tahun 2020 terjadi penurunan angka kriminalitas yaitu sebanyak 446. Posisi pertama tetap penipuan sebanyak 69 kasus, kedua adalah curat 50 kasus, ketiga curanmor, keempat penganiayaan dan persetubuhan anak juga masih ada. Jadi terjadi penurunan hampir 200 kasus. Penyelesaian kasus sekitar 71 persen,” tuturnya kepada Cianjur Update, Kamis (31/12/2020).

Sementara untuk kasus narkoba di 2020, lanjut Rifai, terjadi peningkatan kasus daripada tahun 2019. Ia menyebut, ada 97 kasus narkoba yang terungkap selama 2019.

“Sementara di 2020 ada peningkatan kasus jadi sebanyak 99 kasus yaitu ganja sabu dan obat-obatan lainnya,” ucap dia.

Terakhir, untuk data laka lantas. Rifai menjelaskan, angka laka lantas pada 2020 mengalami penurunan dibandingkan dengan 2019. Ia menyebut, laka lantas pada 2019 berjumlah 280 kejadian.

“Sementara 2020 ini, ada 265 kasus begitu juga kerugian material, yang meninggal, sementara luka berat dan ringan mengalami penurunan,” tandasnya.(afs/sis)

Exit mobile version