Berita

Seorang Pria Ditemukan Gantung Diri di Hutan Cibeber Cianjur  

KLIK CIANJUR, Cibeber – Seorang pria ditemukan gantung diri di Hutan Datar Waru Desa Karangnunggal, Kecamatan Cibeber Kabupaten Cianjur, Sabtu (15/10/2022).

Diketahui, korban bernama Sarman (45) asal Kampung Pasir Batik RT 003/ RW 004 Desa Karangnunggal, Kecamatan Cibeber, Kabupaten Cianjur. Ia ditemukan oleh warga sekitar pukul 07.00 Wib. 

“Ya kang, penemuan mayat laki-laki yang membusuk tergantung di kayu kaliandra di hutan datar waru Cibeber diduga Bunuh diri ditemukan warga sekitar jam 07.00 Wib,” ungkap Kapolsek Cibeber, Kompol Falahudin.

Menurutnya, leher korban terikat dengan tali rafia yang yang dililit di atas pohon Kaliandra. Korban sebelumnya minta izin kepada sang istri untuk menengok keluarganya di Kampung Munjul, Desa Karangnunggal, Kecamatan Cibeber, Cianjur.

BACA JUGA: KPU Cianjur: 9 Partai Siap Tempur di Pemilu 2024

Namun, tidak ada kabar dari korban setelah itu. Akhirnya, pihak keluarga melaporkan kejadian tersebut pemerintah desa dan diteruskan ke Polsek Cibeber.

“Nah, namun pada hari ini korban ditemukan meninggal dunia di hutan Datar Waru diduga bunuh diri dengan cara gantung diri di pohon kaliandra,” ucap dia.

“Hingga saat ini korban sudah dibawa ke kediamannya, sebab pihak keluarga menolak untuk otopsi,” tutup dia.(ren/afs)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Back to top button