Berita

SMA di 16 Kecamatan Diizinkan Buka, Bakal Diawasi Gugus Tugas Cianjur

CIANJURUPDATE.COM, Cianjur – Sekolah Menengah Atas (SMA) di 16 kecamatan di Kabupaten Cianjur telah diizinkan buka dengan menerapkan protokol kesehatan. Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Cianjur pun akan mengawasi melalui Gugus Tugas kecamatan.

Adapun SMA yang akan dibuka 16 kecamatan tersebut di antaranya:

Kecamatan Takokak
Kecamatan Sukanagara
Kecamatan Campaka
Kecamatan Campaka Mulya
Kecamatan Tanggeung
Kecamatan Pagelaran
Kecamatan Leles
Kecamatan Cijati
Kecamatan Kadupandak
Kecamatan Cibinong
Kecamatan Agrabinta
Kecamatan Sindangbarang
Kecamatan Cidaun
Kecamatan Naringgul
Kecamatan Cikadu
Kecamatan Pasirkuda

Juru Bicara Pusat Informasi Covid-19 Kabupaten Cianjur, Yusman Faisal, mengatakan, untuk tingkat SD dan SMP saat ini masih belum bisa dibuka. Hanya SMA saja yang diizinkan buka dengan pengawasan ketat.

“Kalau untuk yang SMA bisa dimulai tapi dengan pengawasan yang ketat. Bisa dimulai karena Cianjur masuk zona resiko rendah boleh dengan pengawasan,” tuturnya saat dihubungi Cianjur Update, Kamis (06/08/2020).

Yusman mengungkapkan, pembukaan SMA ini bisa mulai dilakukan mulai sekarang. Bahkan, pelaksanaan pembelajaran ini pun akan diawasi oleh gugus tugas.

“Kami Gugus Tugas gak mungkin mengawasi semuanya, jadi itu diserahkan ke Gugus atau satgas yang ada di kecamatan tapi sifatnya supervisi aja,” ungkap dia.

Semua guru yang akan mengajar akan menjalani rapid test atau swab test. Namun, saat ini belum dilakukan pengadaan untuk hal tersebut.

“Gurunya semua antara rapid test dan swab, jadi sasaran itu semua. Tapi saat ini lagi diinvestarisin dulu baru pengadaannya.” tukasnya.

1 2Laman berikutnya

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Back to top button