Sudah jadi Aset Pemkab Cianjur, tapi Nasib Terminal Rawabango Belum Jelas

Seperti diketahui, kondisinya dikenal sangat memprihatinkan. Pasalnya, banyak fasilitas bangunan di perlintasan terminal antar kota dan antar provinsi tersebut dalam keadaan rusak, banyak coretan, sampah berserakan, hingga tidak layak untuk digunakan.
Sebelumnya, Kepala Bidang Angkutan Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Cianjur, Hendra Wira Wiharja mengungkapkan, jika Rawabango saat ini memang belum dilakukan perbaikan, dikarenakan ada beberapa masalah yang belum diselesaikan.
“Terminal Rawabango sejak 2020 lalu memang tengah dalam masalah sengketa tanah dan sudah diselesaikan di Pengadilan Negeri Cianjur,” paparnya, Rabu (3/3/2021) lalu.
Pemkab Cianjur, lanjutnya, sedang mencicil pembayaran karena statusnya yang belum jelas tersebut.
“Sehingga untuk sementara ini, terminal tersebut belum bisa dilakukan pemeliharaan atau perbaikan,” tandasnya.(afs/sis)