Suka Duka Mahasiswa asal Cianjur di Tengah Lockdown Malaysia
![Suka Duka Mahasiswa asal Cianjur di Tengah Lockdown Malaysia](/wp-content/uploads/2020/03/IMG-20200329-WA0037-763x470.jpg)
“Mereka juga tidak segan-segan akan memberi hukuman ke setiap orang yang keluar dari rumah tanpa keperluan apapun dan orang yang tidak menggunakan masker,” jelasnya.
Ia menyebut, kementrian agama di Malaysia mengimbau masyarakatnya untuk tidak sholat di masjid sementara waktu. Diperkirakan sudah tiga Minggu masyarakat Malaysia tidak melaksanakan salat Jumat.
“Namun mereka tidak mengeluh karena mereka paham,” ungkapnya.
Kini, suasana jalanan di Malaysia sangat berbeda dari hari-hari biasanya. Tak ada kemacetan karena tak ada kendaraan yang beroperasi. Bahkan, angkutan umum dan ojol pun tidak ada.
“Tidak hanya jalanan bahkan tempat perbelanjaan yang biasanya ramai pun sepi. Pemerintah Malaysia dan kerajaan menjamin kehidupan semua warga Malaysia selama lockdown, dengan memberi masker, obat-obatan, dan makanan. Itu pun berlaku untuk semua mahasiswa dan pekerja asing. Semoga orang-orang terhindar dari Covid-19. Salam dari mahasiswa Malaysia,” tandasnya.(afs/rez)