Berita

Tampil di Podcast Deddy Corbuzier, Prabowo Subianto Ungkap Alasan Mau jadi Menhan

“Saya belajar oh begitu, negara besar ya begitu, jadi tidak ego. Mereka berjuang untuk negaranya,” ungkap Prabowo.

Selain itu, Prabowo pun sangat memahami banyak kekecewaan yang muncul dari para pendukungnya, begitupun para pendukung dari pihak Jokowi.

“Kalau kecewa pasti ada lah, manusiawi. Tapi istilahnya kita kan komitmennya untuk mengabdi untuk Merah Putih. Saya kira Pak Jokowi di lingkungannya juga banyak yang tidak setuju saya jadi Menteri Pertahanan. Ngapain? Nanti saya kudeta lagi,” canda Prabowo.

Namun demikian, Prabowo menyebut, ia harus bisa dan berani menjelaskan pada para pendukungnya terkait keputusannya mau bergabung dalam kabinet Jokowi.

“Ya kita harus berani untuk menjelaskan. Saya cerita ke pengikut-pengikut saya di partai. Saya kumpulkan mereka dan jelaskan. Karena banyak yang keras itu kan justru dari partai saya,” jelas Prabowo.

Meskipun sudah dua kali kalah dalam pertarungan Pilpres, namun Prabowo meyakini jika Jokowi bekerja untuk Merah Putih. Maka ego dan kepentingan selama dalam kompetisi harus dihilangkan dan berjuang bersama untuk Merah Putih.

“Pak, saya yakin bapak Merah Putih. Saya yakin bapak Pancasila. Maka dari itu saya dukung bapak,” tandasnya.(sis)

Laman sebelumnya 1 2

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Back to top button