CIANJURUPDATE.COM – Sebuah truk tangki air terguling di Jalan KH Abdullah Bin Nuh, Kampung BLK, Kelurahan Pamoyanan, Kecamatan Cianjur, Kabupaten Cianjur, pada Sabtu (14/12/2024) pukul 06.25 WIB.
Insiden ini tidak menelan korban jiwa, tetapi pengemudi mengalami syok berat.
Kanit Gakkum Satlantas Polres Cianjur, Iptu Ika Cakra Mustika, menjelaskan kronologi kejadian tersebut.
BACA JUGA: Jalan Amblas di Cibinong Cianjur, Mobil Terguling, Penumpang Luka-luka
Truk Mitsubishi bernomor polisi F-8346-OP yang dikemudikan oleh Enjang Setiawan melaju dari arah BLK menuju Tugu Lampu Gentur.
“Saat melalui jalan lurus satu arah, truk oleng ke kanan. Ban belakang kanan truk menabrak tembok pembatas hingga terguling dengan posisi ban kiri di atas,” ungkapnya pada Sabtu (14/12/2024).
Akibat kecelakaan ini, truk tangki melintang di badan jalan dan mengalami kerusakan.
BACA JUGA: Diduga Hilang Kendali, Truk Bermuatan Kardus Terguling Usai Tabrak Tebing di Mande
Total kerugian material diperkirakan mencapai Rp3 juta.
Menurut Ika, dugaan awal menyebutkan bahwa sopir mengantuk saat berkendara.
“Dugaan sementara sopir mengantuk. Namun, anggota masih melakukan penyelidikan lebih lanjut,” tambahnya.
BACA JUGA: Kecelakaan, Mobil di Cianjur Terguling Usai Tabrak Pikap yang Terparkir
Saat ini, polisi sedang mendalami kejadian untuk memastikan penyebab pasti kecelakaan.
Peristiwa ini juga sempat mengganggu arus lalu lintas di sekitar lokasi kejadian.
-
Gedung Cianjur Creative Center Berubah Fungsi, Jadi Mal Pelayanan Publik -
Guru Dilarang Terima Parsel Jelang Lebaran, Disdikbud Cianjur Siap Beri Sanksi -
GGM Cianjur Jadi Lokasi Audisi Dangdut Academy, Pemkab Siapkan Fasilitas -
Gorong-Gorong RSUD Sayang Dipenuhi Sampah, Bupati Cianjur Sebut Jadi Penyebab Banjir -
Terekam CCTV, Diduga Terjadi Pembacokan di Cianjur -
Banjir Terjang Cilaku Cianjur, Puluhan KK Terdampak -
Banjir Rendam Dua Desa di Cilaku, Puluhan Rumah Terdampak -
Banjir di Warungkondang Rendam 9 Rumah, Warga Mengungsi ke Rumah Kerabat -
Bazar Ramadhan Cianjur Kebanjiran, Pedagang Rugi di Pekan Pertama -
Gudang Obat Kosong di Gekbrong Terbakar, Penyebabnya Masih Misteri