CIANJURUPDATE.COM – VPS (Virtual Private Server) adalah layanan hosting yang menggunakan teknologi virtualisasi untuk memberi Anda sumber daya (pribadi) khusus di server dengan banyak pengguna. Umumnya pengguna VPS mengelola server VPS menggunakan komputer dan laptop baik milik pribadi maupun perusahaan. Namun, semakin berkembangknya teknologi, sekarang anda dapat mengakses atau login VPS menggunakan Android.
Tentunya hal tersebut mempermudah anda dalam mengakses VPS ketika tidak memungkinkan menggunakan komputer atau laptop di luar tempat kerja. Karena fungsinya sangat penting bagi peningkatan kinerja website, akses menggunakan android semestinya mempermudah anda dalam hal tersebut.
Cara Login VPS di Android
Nah, berikut ini tutorial login VPS untuk android dengan sangat mudah.
1. Instal Aplikasi Mobile SSH di Play Store
Aplikasi Mobile SSH adalah aplikasi SSH yang sudah tersedia untuk perangkat Android sebagai salah satu cara login VPS di Android. Anda juga dapat menggunakan aplikasi ini secara gratis, sehingga anda tidak akan dikenakan biaya apapun. Mobile SSH merupakan aplikasi berbasis Putty dan OpenSSH. Jadi, Anda tidak perlu meragukan kualitas Mobile SSH ini dalam mengakses VPS anda.
Secure Shell (SSH) sendiri adalah protokol yang biasa digunakan untuk terhubung ke server dengan sistem operasi UNIX (Linux, BSD, Solaris). SSH merupakan pengembangan dari versi Telnet yang sebelumnya dianggap tidak aman karena tidak ada proses enkripsi.
Mobile SSH adalah aplikasi open source yang memungkinkan Anda mengkonfigurasi SSH hanya dengan perangkat Android. Aplikasi ini memiliki rating 3,8 di Play Store. Kelebihan lain dari Mobile SSH adalah aplikasi ini memiliki ukuran yang sangat kecil, yaitu hanya 1,7 MB. Untuk dapat menggunakannya, pastikan perangkat Anda menggunakan setidaknya sistem operasi Android versi 4.1.
Sebenarnya ada banyak pilihan opsi aplikasi yang anda pilih selain Mobile SSH. Misal anda ingin menggunakan JuiceSSH-SSH Client, Connectbot, Termius-SSH/SFTP Client, Putty, Mobaxtrem SSH, dan Termux. Kami memilih Mobile SSH karena aplikasi ini cenderung lebih mudah dan dipahmi baik oleh pengguna pemula maupun propesional.
Yang mesti anda lakukan adalah pergi ke play store lalu instal aplikasi Mobile SSH di android anda. Jika telah terpasang, silakan anda buka aplikasi tersebut.
2. Login ke Server VPS
Setelah Mobile SSH telah terpasang, silakan masuk ke menu SSH Setings. Pada bagian pengaturan tersebut, anda diminta untuk mengisi pada dua kolom yang tersedia. Yaitu kolom Remote Host Name or IP dan kolom SSH Port.
Untuk settingnya sendiri, anda dapat mengisinya sebagai berikut:
- Pada Kolom Remote Host Name or IP: Diisi dengan IP Addres VPS yang anda miliki.
- Pada kolom SSH Port: Anda bsia mengisinya dengan port SSH yang anda miliki, yang mana secara default, Port SSH ini berisi angka 22.
Jika menu SSH Setting telah terisi semua, sekarang anda mesti bergeser ke menu Connect. Di sini, anda akan diminta memasukkan username VPS yang anda miliki, atau login as. Silakan ketikkan root, lalu klik Send.
Selanjutnya, anda akan diminta untuk memasukkan password root VPS anda. Lalu, Masukkan password root, kemudian klik Send.
3. Menjalankan Perintah Shell
Jika anda telah berhasil login, itu artinya anda telah terkoneksi ke server VPS. Untuk bisa mengelola VPS menggunakan Mobile SSH, anda cukup mengetik perintah shell yang diinginkan lalu klik Send.
4. Memutus Koneksi ke Server VPS
Karena mungkin tidak setiap waktu anda menggunakan android untuk mengecek VPS, maka ada kalanya anda mesti memutuskan akses koneksi SSH ke serves VPS anda. Adapun caranya cukup mudah.
- Anda cukup pergi ke menu, kemudian pilih Disconnect.
- Setelah mengklik Disconnect, nantinya akan muncul popup konfirmasi bahwa Anda akan melakukan disconnect. Jika memang menginginkan disconnect, silakan klik OK.
Meskipun android terbilang sangat praktis untuk mengakses VPS anda, tetapi tetap saja banyak keterbatasan yang akan anda temui. Android biasanya memiliki keterbatas dari segi keyboard fisik dan juga lebar layar. Karena mengakses maupun menyetting VPS perlu ketelitian, ditakutkan akibat keterbatasan tersebut dapat membuat server atau konfigurasi yang sudah ada menjadi berantakan. Oleh karena itu alangkah baiknya pengaksesan VPS melalui andrid ini hanya untuk hal hal yang ringan saja, seperti mengecek kondisi sumber daya server VPS anda.
Namun sebaliknya, untuk hal-hal yang berat yang tidak memungkinkan menggunakan android seperti membuat website, aplikasi, peningkatan kualitas kerja server web, dan lai-lain, alangkah baiknya anda menggunakan komputer atau laptop yang hardwarenya lebih optimal.
Baik itu menggunakan perangkat komputer atau android, pada intinya kinerja server VPS pada dasarnya tergantung VPS hosting yang anda pilih. Semakin bagus VPS hosting yang anda pilih dan anda miliki untuk mengelola berbagai kebutuhan anda, maka semakin bagus juga performa VPS dalam menunjang kebutuhan anda tersebut. Semoga informasi cara login VPS di Android di atas bisa bermanfaat. Selamat mencoba.
Artikel Terkait