Berita

Wow! Bunga Bangkai Setinggi 2,89 Meter Mekar di Kebun Raya Cibodas

CIANJURUPDATE.COM, Cipanas – Bunga Bangkai atau dalam bahasa Latin disebut Amorphophallus Titanum setinggi 2,89 meter dan diameter 145,5 sentimeter mekar di Kebun Raya Cibodas (KRC), Rabu (13/10/2021).

Bunga bangkai ini sudah sangat terkenal di masyarakat, karena memiliki hubungan yang sangat besar dan merupakan tumbuhan dengan perubahan terbesar di dunia.

Manager KRC, Marga Agrianto mengatakan, pada Rabu 13 Oktober 2021, bunga bangkai dengan koleksi 76i Kebun Raya Cibodas (KRC) tersebut mekar penuh pada pukul 00.31 Wib.

“Koleksi yang saat ini mekar dengan tinggi bunga 2,89 meter dan diameter 145,5 cm ini sudah empat kali mekar,” ujarnya kepada Cianjur Today, Rabu (13/10/2021).

Dia menjelaskan, bunga bangkai mekar dalam waktu empat tahun sekali dan memiliki karakteristik yang tidak dapat diprediksi. Bunga itu sudah terlihat mulai pecah kelopak sejak satu hari sebelumnya, hingga mekar sempurna.

Tahun lalu, bunga dengan jenis yang sama sempat mekar sempurna dan lebih tinggi. Dibandingkan tahun sebelumnya, menurut dia, bunga bangkai yang mekar saat ini, ukuran dan tingginya lebih kecil.

Bunga bangkai yang mekar pada Mei tahun lalu, memiliki garis tengah kelopak (spatha) dengan posisi mekar penuh 166 sentimeter dan tinggi 352 sentimeter.

Marga menjelaskan, bunga amorphophallus atau bunga bangkai itu termasuk keluarga Araceae (talas-talasan) dan merupakan tanaman asli Indonesia dan endemik dari Sumatera Barat.

“Tumbuhan ini pertama kali ditemukan oleh Dr Odoardo Beccari, seorang Ahli botani dari Itali pada 1878 silam. Ia menemukan tumbuhan ini di sekitar air terjun Lembah Anai Sumatera Barat,” papar Marga.

1 2Laman berikutnya

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Back to top button