Berita

Wow, Taman Bunga Matahari Desa Nanggalamekar jadi Destinasi Wisata Baru di Cianjur

CIANJURUPDATE.COM, Ciranjang – Ratusan bunga matahari yang tumbuh di sepanjang jalan menuju Kampung Bungbulang RT 01-02/RW 01, Desa Nanggalamekar, Kecamatan Ciranjang, kini menjadi destinasi wisata baru masyarakat Cianjur.

Bahkan, bukan hanya warga Cianjur saja yang datang, melainkan warga dari luar Cianjur pun sengaja datang untuk sekadar menikmati jalan setapak bunga matahari yang tumbuh subur di kanan-kiri jalan. Tak heran jika banyak orang yang berswafoto hingga kini menjadi viral di berbagai media sosial, termasuk aplikasi TikTok.

Kepala Desa Nanggalamekar Hilman SCom menjelaskan, Kampung Bungbulang yang berlokasi di tengah pesawahan ini berada di pinggir Sungai Cisokan. Bunga matahari pun tumbuh membentang luas sepanjang pintu masuk jalan desa hingga 300 meter dengan lebar 2,5 meter.

“Ide menanam bunga matahari ini digagas oleh tokoh masyarakat, Kang Asep, Ketua RT, dan RW setempat. Respon masyarakat sangat luar biasa, karena masuk taman bunga matahari ini tidak dipungut biaya apapun. Tapi bila ingin memberi uang parkir pada Karang Taruna itu tidak ditarget nominalnya,” ujar Hilman kepada Cianjur Update, Selasa (15/12/2020).

Hilman menjelaskan kenapa memilih bunga matahari, karena bunga matahari memiliki banyak manfaat. Selain biji bunganya dijadikan kuaci untuk camilan, juga bisa dijadikan minyak yang fungsinya sangat bervariatif.

“Bunga matahari yang ditanam di lingkungan pesawahan itu juga akan menguntungkan para petani, karena bunga tersebut akan mampu mengundang predator atau pemangsa hama tanaman padi,” paparnya.

1 2Laman berikutnya

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Back to top button