Xiaomi 14 Akan Meluncur di Indonesia, Cek Harga dan Spesifikasi Lengkapnya!
![](/wp-content/uploads/2024/03/xiaomi-14_169.jpg)
CIANJURUPDATE.COM – Tidak lama lagi, Xiaomi 14 akan menyapa para penggemarnya di Indonesia. Informasi ini telah resmi diumumkan melalui akun Instagram resmi Xiaomi Indonesia, dengan jadwal peluncuran yang telah ditetapkan pada tanggal 26 Maret 2024. Penggemar dan masyarakat umum dapat menyaksikan acara peluncuran secara langsung melalui akun YouTube Xiaomi Indonesia pukul 13.00 WIB.
Meskipun demikian, masih menjadi pertanyaan apakah Xiaomi 14 akan hadir dalam varian lengkap, termasuk model ‘Ultra’, atau hanya dalam versi reguler saja.
Sebelum kedatangannya di Indonesia, Xiaomi 14 telah dirilis di China dan juga diluncurkan secara global dalam ajang Mobile World Congress (MWC) 2024. Seri flagship ini memperkenalkan deretan fitur berbasis kecerdasan buatan (AI) yang komprehensif, dirancang untuk meningkatkan pengalaman pengguna dalam aktivitas sehari-hari.
Salah satu fitur unggulannya adalah kemampuan untuk melakukan transkripsi obrolan secara real-time, sebuah inovasi yang sebanding dengan yang diperkenalkan oleh Samsung dalam seri Galaxy S24 Ultra. Selain itu, Xiaomi 14 juga memungkinkan pengguna untuk mendeskripsikan foto mereka, sehingga kecerdasan buatan dapat menyusun galeri dengan lebih teratur.
Xiaomi 14 Ultra, sebagai model paling premium dalam seri ini, menitikberatkan pada aspek fotografi. Dengan kolaborasi bersama Leica, pabrikan asal China ini membawa konfigurasi kamera quad-camera yang menawan. Di sisi lain, Xiaomi 14 versi reguler dibekali dengan tiga kamera (triple-camera).