Berita

BMKG Sebut 22 Wilayah di Jawa Barat Berstatus Waspada Bencana

CIANJURUPDATE.COM, Cianjur – Hasil monitoring Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyebut, terhadap perkembangan kondisi cuaca di seluruh wilayah Indonesia, diindikasikan akan ada peningkatan curah hujan di beberapa daerah.

Hal tersebut membuat sejumlah bencana terjadi, termasuk di wilayah Cianjur sebagai daerah yang memiliki tingkat kerawanan bencana cukup tinggi.

Kepala BMKG Bandung, Teguh Rahayu mengatakan, kondisi dinamika atmosfer terkini menunjukkan adanya potensi belokan dan perlambatan angin yang dapat meningkatkan pola konvektivitas.

“Selain itu, diprediksi aktifnya fenomena MJO, yaitu aktifnya Gelombang Rossby dan Gelombang Kelvin yang dapat meningkatkan potensi pertumbuhan awan hujan di beberapa wilayah Indonesia dalam beberapa hari ke depan. Termasuk wilayah Jawa Barat dan Bandung Raya,” ujar dia kepada wartawan, Rabu (3/11/2021)

Beberapa daerah di Jawa Barat saat ini, pada potensi dampak dengan status waspada. Di Kabupaten Cianjur, meliputi Pacet, Cipanas, Cidaun. Sementara, Kabupaten Bandung, Sukabumi yang meliputi Cisolok, Cikakak, Nagrak, Caringin, Kadudampit, Sukabumi, Cicurug.

Kabupaten Bogor meliputi Cisarua, Ciawi, Caringin, Cigombong, Megamendung, Gunung Putri, Cileungsi, Kabupaten Bekasi meliputi Setu, Kota Bekasi meliputi Mustikajaya, Rawalumbu, Bantargebang, Jatiasih, Pondokmelati, Jatisampurna.

Kota Depok meliputi Cimanggis, Tapos, Sawangan, Limo, Pancoran Mas, Beji, Sukma Jaya, Cilodong, Cinere dan Kabupaten Garut yang meliputi Cisewu, Talegong, Bungbulang.

1 2Laman berikutnya

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Back to top button