Rental Panggung dan Rias Pengantin di Cipanas Sepi Orderan

CIANJURUPDATE.COM, Cipanas – Imbas Pandemi Corona, pemilik rental panggung dan rias pengantin di Kecamatan Cipanas Kabupaten Cianjur sepi orderan. Bahkan nyaris tidak ada penyewa panggung dan tenda akhir-akhir ini.
Seperti yang dialami pemilik Alam Pesta Cipanas, Iis (32). Ia bercerita jauh sebelum Pandemi Corona, usahanya banyak orderan. Bahkan ia pun sampai memberikan orderan pada perusahaan lain, saking banyaknya penyewa.
“Terkadang kalau banyak orderan dilempar ke pengusaha lain. Terus terang saja setelah ada darurat Corona, sekalipun ada yang hajatan tapi tidak seorang pun menyewa tenda. Hanya menyewa baju pengantin, make up, dan riasan untuk rumah saja,” ungkapnya kepada Cianjur Update, Minggu (12/4/2020).
Meski begitu, ia memaklumi sepinya penyewa karena saat ini tidak diperbolehkan adanya keramaian atau kerumunan massa. Namun, yang namanya kebutuhan tidak bisa dipungkiri.
“Sementara dalam situasi seperti sekarang, yang namanya usaha rental panggung rias pengantin sama sekali tidak ada yang menyewa,” ujarnya.
Untuk menutupi kebutuhan keluarganya sehari-hari, mau tidak mau suami Iis yang biasanya memasang rias kini bekerja serabutan. Menurutnya, selama darurat Virus Corona, bisa dipastikan pengusaha rental panggung bakal nganggur.
“Saya berharap mudah-mudahan saja Virus Corona cepat selesai, sehingga bisa berusaha seperti sedia kala tidak halangan seperti sekarang,” tandasnya.(ct6/rez)