Gaya Hidup

Lagu Galau Indonesia yang Bisa Menemani Saat Sedih, Cek Daftarnya di Sini!

CIANJURUPDATE.COM – Suasana sedang sedih, memang cocok banget sambil dengerin lagu galau Indonesia untuk menemani kesendirian kita. Nah, Cianjur Update bakalan kasih daftar judul lagu apa saja yang ngena banget di hati.

Penyanyi Indonesia banyak sekali yang berbakat dalam menciptakan lagu galau sampai sering berhasil membuat pendengarnya tersentuh.

Kebanyakan lagu galau memiliki lirik mendalam dengan pemilihan kata yang puitis. Tidak heran lagu galau menjadi salah satu lagu populer saat ini. Berikut lagu galau Indonesia yang akan menemani kegalauan kalian.

Lagu Galau Indonesia

GALAU: Suasana sedang sedih, memang cocok banget sambil dengerin lagu galau Indonesia untuk menemani kesendirian kita. (Foto: Istimewa)
  1. Lantas – Juicy Luicy

Dinyanyikan oleh grup musik Juicy Luicy telah dirilis pada 28 Agustus 2020. Lagu ini bercerita tentang seorang pria yang yang menjalin hubungan dengan wanita idamannya namun dia telah memiliki kekasih.

  1. Bahasa Kalbu -Titi DJ

Titi DJ mempopulerkan lagu ini dan kini dinyanyikan ulang oleh Raisa. Lagu ciptaan Andi Rianto itu dibawakan dengan nuansa berbeda tapi tak menghilangkan sama sekali esensi nostalgianya.

  1. 12 Tahun Terindah – Bunga Citra Lestari

Lagu galau Indonesia yang lain adalah 12 Tahun Terindah oleh Bunga Citra Lestari. Lagu ini menjadi ungkapan hati BCL mengenang suami tercinta yang telah tiada, Ashraf Sinclair.

  1. Tiara Andini – Maafkan Aku

Maafkan Aku yang merupakan single kedua Tiara Andini berkisah tentang seorang wanita yang pasrah mencintai seorang pria yang sudah memiliki pasangan. Lagu karya Yovie Widianto ini sukses menjadi trending di Youtube saat perilisannya.

  1. Jangan Lupakan Aku – Andmesh

Lagu ini termasuk ke dalam album bertajuk Cinta Luar Biasa. Lagu Andmesh yang satu ini bercerita tentang kerinduan seseorang terhadap orang yang ia sayangi.

1 2 3Laman berikutnya

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Back to top button