Pesantren Al-Ikhlas, Pondok Pesantren Gratis di Cianjur
KLIK CIANJUR – Ada Pondok Pesantren Gratis di Cianjur. Semuanya bermula dari sebuah impian yang mulia menjadikan seseorang akan lebih dihargai orang lain berkat jasanya. Sebut saja bapak Haji Asep Supiyudin, merupakan salah seorang tokoh masyarakat yang selalu mengabdikan dirinya untuk membangun moralitas generasi baru. Haji Asep mendirikan sebuah pesantren bernama Al-Ikhlas untuk mewujudkan impiannya.
Beliau memiliki keinginan untuk selalu membina anak-anak menjadi generasi penerus yang mumpuni dalam mengarungi kehidupan nantinya. Pondok pesantren Al-Ikhlas menjadi buktinya, pondok ini didirikan pada tahun 2012 silam. Pendirian pondok ini tak terlepas dari kegigihan hati dan juga usaha keras haji Asep untuk merealisasikan mimpinya.
Sejarah Berdirinya Ponpes Al-Ikhlas
Haji Asep merupakan salah seorang masyarakat yang berpikir kritis tentang keadaan. Beliau sangat mempedulikan generasi millenial yang terdapat di desanya. Sejak tahun 2000, beliau menggeluti bisnis ojek dan sering mengantar beberapa santri menuju ke pesantren lain. Dari situlah hati kecilnya mulai terketuk untuk berjihad di jalan Allah dengan mendirikan pesantren.
Sejak menjadi ojek, beliau selalu menyisihkan uangnya ke dalam tabungan dalam jangka waktu yang lama. Hingga akhirnya beliau menggarap sawah dan mulai menghasilkan panenan-panenan yang berkualitas untuk ia jual. Sekitar tahun 2010, haji Asep mulai fokus untuk pembangunan pesantren. Diperkirakan hartanya yang saat itu telah mencapai 1 miliar habis untuk membangun pesantren Al-Ikhlas dan selebihnya untuk keluarga.