
CIANJURUPDATE.COM – Komunitas lari asal Cianjur ikut ambil bagian dalam ajang Run The Ground, sebuah pra-event menuju LPS Monas Half Marathon 2025. Kegiatan ini digelar pada Minggu (13/4/2025) di Taman Malabar, Bogor, dan diikuti sekitar 80 peserta dari 10 komunitas lari, termasuk komunitas lari RSH asal Cianjur.
Run The Ground merupakan rangkaian pemanasan yang dikemas secara unik sebelum ajang utama LPS Monas Half Marathon yang akan diselenggarakan pada Juni 2025 mendatang. Kegiatan ini tidak hanya menghadirkan tantangan lari biasa, melainkan juga dilengkapi dengan berbagai permainan seru di sepanjang rute, seperti sistem pos-posan yang membuat suasana semakin meriah dan kompetitif.
Salah satu komunitas yang mencuri perhatian dalam kegiatan ini adalah RSH, komunitas lari asal Cianjur. Dendy Agung, selaku pendiri RSH, mengaku tidak menyangka komunitas yang baru berdiri ini bisa mendapatkan undangan langsung dari pihak Harian Kompas, penyelenggara kegiatan.
BACA JUGA: RSH Cianjur, Dari Nongkrong Jadi Komunitas Lari Populer Berkat Sosial Media
“Kaget karena pertama kami masih baru, terus kami dari Cianjur. Mungkin karena kami aktif di media sosial, jadi bisa diperhatikan. Soalnya selain Kompas yang mengundang, kami juga sudah dilirik sama ajang-ajang lari yang cukup besar, seperti Jakarta Running Festival,” ungkap Dendy.
Partisipasi RSH dalam Run The Ground menjadi bukti bahwa eksistensi komunitas lari asal daerah kini semakin diakui, tidak hanya secara lokal tetapi juga di kancah ajang nasional.
Dendy pun menyampaikan rasa bangganya terhadap pencapaian ini, sekaligus menegaskan komitmennya untuk menjaga semangat dan kekompakan anggota komunitas.
BACA JUGA: Komunitas Pewaris Bumi Cianjur Gelar Aksi Sosial Bersih-Bersih Masjid, Ciptakan Kepedulian Sosial
“Kami sudah lumayan jauh dikenal. Segala macam usaha kami tidak sia-sia. Ke depannya kami ingin mempertahankan semangat dari semua anggota agar RSH tetap hidup dan terus berkembang,” tutupnya.
Editor: Afsal Muhammad