Pendidikan

Cerita Agas, Pelajar Cianjur yang Raih Medali Emas di SEA Games 2019

CIANJURUPDATE.COM – I Gede Agastia Darma Wardana atau akrab dipanggil Agas (17), pelajar Kelas XI IPA 7 SMAN 1 Sukaresmi Kabupaten Cianjur, berhasil membawa pulang medali emas di perhelatan SEA Games Philipina 2019.

Iya berhasil mengamankan medali emas dalam cabang olahraga Judo. Kepulangan Agas disambut hangat oleh keluarga, Guru dan teman-temannya.

“Ini medali emas pertama saya di SEA Games, berkat dukungan semuanya saya bisa menjadi juara,” ujar putra dari pasangan I Komang Putu Sawitra (48) dan Ni Putu Kusumawati (37) saat ditemui di SMAN 1 Sukaresmi.

Berhasil menjadi kebanggaan Indonesia khususnya Cianjur, Agas tidak senantiasa berubah menjadi sombong. Kepribadiannya yang rendah hati tetap ia junjung tinggi.

Agas mengatakan telah menekuni olahraga judo sejak dirinya masih duduk di kelas 4 Sekolah Dasar.

“Pertama ikut olahraga Judo karena kebetulan bimbingan oleh pelatih Judo. Pertama ikut karena disuruh ikutan sama bibi, awalnya iseng-iseng saja,” kata Agas.

Saat melakukan perlombaan pertama, Agas juga tak langsung mendapatkan kemenangan. Justru kegagalan yang menjadikannya sampai pada titik saat ini.

“Sekali kalah pengen nyoba lagi tak putus asa lama lama jadi suka,” katanya.

Agas saat ini tinggal di Padepokan Judo Indonesia, di daerah Ciloto Puncak. Menjadi seorang atlit Judo di usia belia dan telah sampai pada ajang olahraga terbesar di Asia, Agas mengatakan sangat tidak mudah menjalaninya. Butuh kemauan yang besar.

“Akan ada para senior yang membimbing, jadi harus lebih hormat kepada senior di bidang apapun, intinya kalau mau berusaha pasti bisa,” katanya.

1 2Laman berikutnya

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Back to top button