Berita

Ambulans Sulit Masuk, Jalan di Cikalongkulon Cianjur Harus Diperbaiki

Menurutnya, pasien tersebut langsung dibawa ke rumah sakit begitu sampai di titik penjemputan oleh ambulance.

 “Langsung kami bawa ke rumah sakit, karena kondisinya memang kritis. Tidak sadarkan diri,” ucap dia. 

Asep mengungkapkan, jika kondisi tersebut memang sudah sering terjadi, bahkan jika musim hujan. Kendaraan tidak bisa masuk ke kampung untuk membawa orang sakit. 

“Ini bukan yang pertama tapi sudah yang kesekian kakalinya. Kalau ada warga yang sakit dan harus di bawa ke puskesmas atau rumah sakit, pasti ditandu. Apalagi kalau sudah hujan deras, jalan yang rusak parah jadi licin,” kata dia. 

Asep berharap, jalan sepanjang 2 kilometer itu segera diperbaiki, untuk memudahkan warga yang akan berobat.

“Panjang jalannya hanya 2 kilometer, kalau pakai motor dan jalan bagus, paling butuh waktu 10 menit. Tapi karena rusak, memandu orang itu bisa memakan waktu hingga 2 jam. Kasian pasien yang darurat,” tambahnya. 

Sementara itu, Kepala Desa Mekarjaya Ayub Jumyati, mengatakan, pihaknya sudah berupaya mengirimkan ambulan untuk bisa menjemput warga yang sakit tersebut. 

“Kendalanya kondisi jalan, kita sudah upayakan agar ambulan sampai ke tujuan. Tapi ternyata saat masuk ke akses jalanya, warga yang sakit itu akhirnya ditandu,” kata dia. 

Ayub menambahkan, pihaknya juga kerap mengajukan agar jalan tersebut mendapatkan bantuan dana untuk perbaikan. 

“Sudah sering saya ajukan bantuan, karena kalau dari dana desa tidak akan sanggup. Tapi sampai sekarang belum ada respon. Adapun bantuan belum cukup untuk memperbaiki jalan,” papanya.(ren) 

Laman sebelumnya 1 2 3Laman berikutnya

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Back to top button